Paslon SETIA Gelar Kampanye di Pasar Krui

KAMPANYE : Paslon 02 Setia melakukan kampanye di Kelurahan Pasar Krui-Foto Dok---

PESISIR TENGAH – Pasangan Calon (Paslon) Bupati-Wakil Bupati nomor urut 02, Septi Heri Agusnaeni-Ade Abdul Rochim (Setia), Pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) tahun 2024, menggelar kampanye di Kelurahan Pasar Krui, Kecamatan Pesisir Tengah, Kamis 24 Oktober 2024.

Juru Kampanye Paslon Setia, Hendrik Gunawan, mengatakan, Paslon nomor urut 02 berkomitmen untuk melakukan lompat-lompatan program dalam rangka peningkatan pembangunan di Kabupaten Pesbar kedepan.

“ Paslon Setia memiliki visi dan misi yang jelas untuk dilaksanakan dalam rangka melaksanakan program kerja jika nanti dipercaya oleh masyarakat untuk memimpin Kabupaten Pesbar Lima tahun kedepan,” kata dia.

Dijelaskannya, terdapat sejumlah program kerja unggulan yang telah disiapkan, tentu program kerja yang telah disiapkan adalah untuk kepentingan masyarakat di Kabupaten Pesbar.

“ Program kerja yang akan dilaksanakan itu seperti peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan serta menciptakan lapangan kerja untuk masyarakat,” jelasnya

Ditambahnyakan, dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan, kesehatan dan lapangan pekerjaan itu, Paslon Setia akan memberikan pendidikan gratis dan kesehatan gratis untuk warga Kabupaten Pesbar.

“ Program kerja yang telah disusun bukan hanya akan menjadi janji, tapi akan direalisaiskan jika nanti dipercaya untuk memimpin Kabupaten Pesbar selama lima tahun,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Supardi Rudiyanto, mengatakan hanya paslon 02 yang memiliki program sekolah gratis, kuliah gratis dan kesehatan gratis, program gratis sesuai dengan visi dan misi yang telah di susun.

“ Visi dan misi Paslon Setia sudah jelas arahnya seperti apa, bahkan nanti pelaksanaan dari visi dan misi itu sudah ada gambarannya, sehingga bukan hanya janji-janji belaka,” ungkapnya. (yogi/*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan