Dua Gol Amad Diallo Bawa Man United Raih Kemenangan Perdana di Liga Europa

Diua Gol Amad Diallo tumbangkan PAOK di Old Trafford-Google-

Radarlambar.bacakoran.co - Manchester United, berhasil meraih tiga poin pertama di ajang Liga Europa musim ini usai menekuk PAOK FC 2-0, dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Old Trafford kandang Man United, Jumat, 8 November dini hari WIB.

Dalam pertandingan tersebut, Man United mendominasi laga dengan memegang penguasaan bola mencapai 56 persen, serta melepaskan 15 tembakan dengan 4 mengarah ke gawang. Sementara, PAOK meluncurkan 8 tembakan yang empat di antaranya menuju tepat sasaran.

Tampil dihadapan pendukungnya Man United, PAOK menolak tampil bertahan. Tim asal Yunani itu langsung memberikan perlawanan sengit sejak awal pertandingan berlangsung.

Mereka bahkan langsung menciptakan dua tembakan dari luar kotak penalti, tetapi belum ada yang mengarah ke gawang. Sedangkan, Man United justru tanpa peluang hingga laga berlangsung 15 menit.

Kemudian, pada menit 18, Setan Merah mendapatkan peluang tepat sasaran pertama melalui Rasmus Hojlund melalui sundulan dari dalam kotak penalti, tetapi bola masih mengarah tepat ke pelukan kiper PAOK.

Setelah itu, Man United lebih banyak menguasai bola walaupun tidak ada peluang berbahaya yang diciptakan. Pada menit 38, PAOK nyaris saja memecah kebuntuan lewat tembakan first time Mady Camara tepat di garis kotak penalti.

Andre Onana mampu tampil gemilang dengan menyelamatkan gawang, sehingga hanya menghasilkan tendangan sudut untuk PAOK. Skor kaca mata bertahan hingga pluit babak pertama ditup.

Kemudian, pada awal babak kedua, Man United berhasil membuka keunggulan melalui Amad Diallo pada menit 50. Dengan memanfaatkan umpan silang yang dikirimkan Bruno Fernandes ke tiang jauh, Diallo melakukan sundulan untuk memperdaya Kotarski.

Selanjutnya, Diallo kembali mendapat peluang emas pada menit ke-59. Dikirimi Bruno Fernandes umpan terobosan yang terukur, pemain berusia 22 tahun itu mengontrol bola dengan satu sentuhan sebelum melepaskan sepakan dari dalam kotak penalti.

Lalu, di menit ke 78, Amad Diallo kembali mengukir namanya di papan skor. Gol tersebut berawal dari upaya Diallo merebut bola dari kaki Rahman Baba di wilayah pertahanan PAOK.

Kemudian, pemain asal Pantai Gading membawa bola ke dekat kotak penalti dan melesatkan tembakan placing yang mengarah ke pojok kanan gawang. Di waktu yang tersisa, PAOK mencoba mengejar ketertinggalan tetapi skor tetap tidak berubah hingga babak kedua berakhir. Man United menang meyakinkan 2-0 atas PAOK. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan