Jelang Pembangunan, MTsN 2 Lampung Barat Mulai Disosialisasikan

PROSES pembangunan MTsN 2 Lampung Barat diawali dengan tahapan sosialisasi yang dilaksanakan kesejumlah elemen. -Foto Dok---

BALIKBUKIT – Proses pembangunan Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Lampung Barat diawali dengan tahapan sosialisasi yang dilaksanakan kesejumlah elemen. Kegiatan ini menjadi langkah penting sebelum pelaksanaan pembangunan, bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat serta menggalang dukungan dari berbagai pihak.

Kasi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Barat yang diwakili Hi. Mukip Zaman, S.Pd.I., M.M., mengatakan sosialisasi yang dilaksanakan di Kecamatan Gedung Surian ini menjadi bagian dari prosedur awal sebelum pembangunan madrasah dimulai. Langkah ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh elemen masyarakat memahami pentingnya kehadiran MTsN 2 Lampung Barat, sekaligus membangun sinergi agar proses pembangunan berjalan lancar.

“Sebelum pembangunan dilakukan, perlu ada pemahaman yang utuh dari masyarakat mengenai tahapan yang akan dijalankan. Karena pembangunan madrasah ini bukan hanya tentang fisik bangunan, tetapi juga kesiapan lingkungan dan dukungan dari masyarakat sekitar. Sosialisasi ini menjadi ruang bagi semua pihak untuk memahami rencana yang akan dijalankan, termasuk tantangan yang mungkin dihadapi dan bagaimana mengatasinya bersama," ujarnya.

Selain menjelaskan tahapan pembangunan, sosialisasi ini juga menjadi ajang untuk menggali aspirasi dan masukan dari masyarakat. Beberapa hal yang dibahas meliputi lokasi pembangunan, proses perizinan, kesiapan lahan, serta skema pendanaan yang akan digunakan. Dukungan dari pemerintah daerah, tokoh agama, dan warga sekitar menjadi faktor utama yang akan menentukan kelancaran pembangunan.

“Kami ingin memastikan bahwa madrasah ini benar-benar menjadi kebutuhan dan keinginan bersama. Oleh karena itu, masukan dari masyarakat sangat penting agar pembangunan dapat berjalan sesuai dengan harapan semua pihak,” tambahnya.

Para peserta sosialisasi menyatakan dukungannya terhadap rencana ini, dengan harapan agar MTsN 2 Lampung Barat dapat segera terealisasi dan menjadi pusat pendidikan berbasis islam yang berkualitas di Lampung Barat. 

“Dengan adanya pemahaman yang kuat dan komitmen bersama, diharapkan seluruh proses dapat berjalan sesuai rencana dan membawa manfaat bagi para generasi untuk menimba ilmu di madrasah sebagai wadah pendidikan untuk mencetak generasi muda yang beriman, bertakwa, berakhlak mulia, serta berilmu,” imbuhnya. (edi/lusiana)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan