Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Tengah Tinggal Serumah, Minim Fasilitas di Rumah Dinas

Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Tengah, Meki Nawipa-Deinas Geley, saat tiba di Kabupaten Nabire, ibu kota Papua Tengah, Kamis 5 Maret 2025.// Foto: Dok. Humas Pemprov Papua Tengah.--

Radarlambar.Bacakoran.co – Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Tengah, Meki Nawipa dan Deinas Geley, menghadapi keterbatasan fasilitas di awal masa jabatan mereka. Hingga kini, keduanya terpaksa tinggal dalam satu rumah dan berbagi kamar karena belum tersedia rumah dinas untuk mereka sebagai pemimpin pertama di provinsi baru tersebut.

 

Kondisi ini semakin memprihatinkan ketika keduanya harus menyantap makanan dengan peralatan seadanya. Salah satu momen yang mencuri perhatian adalah saat mereka menikmati sepotong ubi jalar atau keladi, makanan khas Papua, menggunakan wadah plastik sebagai pengganti piring, dan tisu sebagai alas makan.

 

Wakil Gubernur Papua Tengah, Deinas Geley, secara terbuka menyampaikan kekecewaannya terhadap minimnya fasilitas di rumah yang mereka tempati saat ini.

 

“Kami kecewa dengan kondisi ini. Saat ingin makan, tidak tersedia piring maupun sendok. Ini adalah bukti nyata keterbatasan fasilitas yang kami hadapi,” ujar Deinas dalam keterangannya pada Jumat 7 Maret 2025.

 

Deinas juga menyayangkan kelalaian Penjabat Gubernur Papua Tengah sebelumnya, Harun Damanik, yang dinilainya tidak memperhatikan kebutuhan dasar bagi kepala daerah yang baru dilantik. “Harga piring dan gelas tidaklah mahal, tapi di sini tidak disiapkan satu pun untuk kami,” tambahnya.

 

Ia menyebut pengalaman ini menjadi momen yang tidak akan dilupakan selama menjabat di Provinsi Papua Tengah. “Kenangan ini akan kami ingat selamanya. Terima kasih kepada Pak Manik atas perlakuan ini,” ucap Deinas dengan nada menyindir.

 

Gubernur Papua Tengah, Meki Nawipa, membenarkan bahwa mereka saat ini tinggal di rumah yang sebelumnya dihuni oleh Penjabat Gubernur Ribka Haluk dan Harun Damanik. Meski harus berbagi ruang, Meki menegaskan bahwa situasi ini tidak akan menghalangi mereka dalam menjalankan tugas dan melayani masyarakat.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan