TKW Asal Batang Terlantar 20 Tahun di Hutan Malaysia, Kini Menanti Kepulangan ke Tanah Air

Asli Ribut Turipah alias Sakinah Anggraini.//Foto:dok/net.--

Upaya keluarga untuk mencari Turipah sempat mengalami kesulitan karena kantor penyalur tenaga kerja yang memberangkatkannya sudah tutup. Selama bertahun-tahun, keluarga hanya bisa berharap dan berdoa agar ada titik terang mengenai nasibnya.

 

Selama di Malaysia, Turipah diketahui mengganti identitasnya menjadi Sakinah Anggraini. Meski hidup dalam kondisi sulit, ia berhasil bertahan hingga akhirnya ditemukan dan dievakuasi.

 

Proses Pemulangan Segera Dilakukan

 

Kepala Desa Candirejo, Akhmad Musafak, mengonfirmasi bahwa pihaknya langsung berkoordinasi dengan kecamatan dan pemerintah daerah setelah mendapat kabar penemuan Turipah pada Rabu 5 Maret 2025 malam.

 

Saat ini, Turipah telah berada di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Malaysia untuk proses evakuasi dan penyelesaian administrasi kepulangannya. Pemerintah desa juga sedang mengurus dokumen kependudukan seperti kartu keluarga (KK), kartu tanda penduduk (KTP), dan paspor yang menjadi syarat utama untuk memulangkan Turipah ke Indonesia.

 

"Kami berharap semua proses berjalan lancar, sehingga dalam waktu sepekan Turipah bisa segera kembali bertemu keluarganya di tanah air," ujar Akhmad Musafak.

 

Pihak keluarga bersama perwakilan pemerintah desa berencana berangkat ke Jakarta untuk menjemput Turipah begitu semua proses administrasi rampung. Kabar penemuan ini membawa harapan baru bagi keluarga yang telah menantikan kepulangannya selama dua dekade.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan