Manchester United Lolos ke Final Liga Europa Siap Hadapi Tottenham Hotspur

FINAL UEFA Europa League akan mempertemukan Tottenham vs Manchester United-Foto Dok---
Radarlambar.Bacakoran.co – Meski terseok-seok di Liga Inggris, Manchester United berhasil melaju ke final Liga Europa 2024/2025 setelah mengkandaskan perlawanan Athletic Bilbao dengan skor agregat meyakinkan 7-1. Kemenangan telak ini membawa Setan Merah berjumpa sesama wakil Inggris, Tottenham Hotspur, di partai puncak.
Setelah mengantongi keunggulan 3-0 pada leg pertama di markas Bilbao, Stadion San Mames, anak asuh Ruben Amorim melanjutkan performa impresif mereka saat menjamu wakil Spanyol tersebut di Old Trafford, Jumat (9/5/2025) dini hari WIB.
Meski sempat tertinggal terlebih dahulu lewat gol Mikel Jaureguizar pada menit ke-31, Manchester United mampu bangkit dan membalikkan keadaan di babak kedua. Mason Mount menjadi bintang lapangan dengan torehan dua gol (72’, 90+1’), disusul gol Casemiro (79’) dan Rasmus Hojlund (85’) yang melengkapi pesta kemenangan 4-1 di hadapan publik sendiri.
Dengan hasil tersbeut, Manchester United belum terkalahkan sepanjang gelaran Liga Europa musim ini dan siap menghadapi Tottenham Hotspur di laga final. Spurs sendiri lolos setelah menang 2-0 atas klub Norwegia, Bodo/Glimt, di laga semifinal lainnya.
Athletic Bilbao tampil agresif sejak awal laga untuk mengejar defisit tiga gol atas tuan rumah. Setelah beberapa peluang, mereka membuka skor melalui sepakan Jaureguizar dari luar kotak penalti yang tak mampu dibendung Andre Onana.
Manchester United hampir menyamakan kedudukan sebelum jeda melalui aksi Alejandro Garnacho, namun chip-nya melebar tipis dari gawang.
Babak kedua berjalan ketat, hingga akhirnya Mount memecah kebuntuan tuan rumah dengan sepakan melengkung indah pada menit ke-72. Gol tersebut menyulut semangat tim yang langsung mencetak tiga gol tambahan hanya dalam 18 menit terakhir pertandingan.
Mount menambah satu gol lagi di masa injury time, mengukuhkan keunggulan MU dan memastikan langkah mereka ke final.(yogi/*)