ODGJ Ngamuk, Lempar Pengguna Jalan

Arus lalu lintas di ruas jalan Liwa–Krui, tepatnya di Pal 9, Pekon Labuhan Mandi, Kecamatan Way Krui, Kabupaten Pesisir Barat, mendadak ramai pada Kamis, 20 November 2025 setelah seorang ODGJ--

WAY KRUI – Arus lalu lintas di ruas jalan Liwa–Krui, tepatnya di Pal 9, Pekon Labuhan Mandi, Kecamatan Way Krui, Kabupaten Pesisir Barat, mendadak ramai pada Kamis, 20 November 2025 setelah seorang Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) mengamuk dan melempari kendaraan yang melintas.

Aksi ODGJ tersebut membuat para pengendara panik dan memilih menghentikan laju kendaraan karena khawatir menjadi sasaran lemparan. Sejumlah kendaraan mulai dari pribadi hingga angkutan umum dilaporkan mengalami kerusakan, termasuk pecah kaca bagian depan akibat batu yang dilemparkan secara membabi buta.

Tidak hanya menimbulkan kerusakan kendaraan, insiden tersebut juga menyebabkan salah satu penumpang kendaraan pribadi mengalami luka di bagian kepala setelah terkena lemparan. Korban langsung mendapatkan pertolongan dari warga dan pengendara lain yang berada di lokasi.

Aksi itu sempat membuat arus lalu lintas tersendat. Beberapa pengendara mengaku takut melintas karena ODGJ tersebut terus melempar batu dan benda keras ke arah kendaraan.

Menanggapi laporan masyarakat, Kasatpol-PP Pesbar, Cahyadi Muis, menyatakan pihaknya telah menerjunkan personel Satpol-PP untuk mengamankan situasi dan mengevakuasi ODGJ tersebut agar tidak semakin meresahkan pengguna jalan.

“Begitu mendapat laporan dari masyarakat, kami langsung mengerahkan anggota ke lokasi untuk menenangkan situasi dan mengamankan ODGJ tersebut. Langkah ini kami lakukan agar tidak ada lagi korban dan tidak terjadi kerusakan kendaraan tambahan,” ujarnya.

Menurutnya, ODGJ tersebut telah berhasil diamankan, meski sempat melakukan perlawanan dengan melempari petuga dengan batu, ODGJ itu berhasil di lumpuhkan dan sudah dibawa ke Puskesmas Krui untuk mendapatkan penanganan.

“Sekarang kendaraan sudah bisa melintas dengan aman, meski begitu kami tetap mengimbau agar pengendara tetap berhati-hati dan selalu waspada saat melintas,” pungkasnya. (yogi/*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan