Parosil Diundang DPTW PKS Lampung

HADIRI UNDANGAN: Bakal Calon Kepala Daerah (Balonkada) Kabupaten Lampung Barat untuk Pilkada 2024, Hi. Parosil Mabsus diundang oleh DPTW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Lampung. Foto Liwa --

BALIKBUKIT - Bakal Calon Kepala Daerah (Balonkada) Kabupaten Lampung Barat (Lambar), untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Hi. Parosil Mabsus yang telah mengikuti tahapan berupa penjaringan yang dilaksanakan di sejumlah Partai Politik (Parpol), di bumi beguai jejama sai betik diundang oleh DPTW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Lampung.

Anggota DPRD Lampung Barat dari PKS Nopiyadi, SIP., mengungkapkan, sebelumnya pihaknya telah melaporkan ke DPTW PKS Lampung, terkait tiga nama yakni Hi. Parosil Mabsus, yang  merupakan Ketua DPC PDI Perjuangan Lampung Barat, kemudian Ketua DPC Partai Demokrat Lampung Barat Hi. Sutikno, dan pengurus DPD Partai Demokrat Lampung I Wayan Dirpha yang telah mengajak PKS untuk berkoalisi menghadapi Pilkada Lampung Barat yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang.

”Ketiga-tiganya kami laporkan ke DPTW PKS Lampung, runut dan rinci keseriusan mengajak PKS berkoalisi, kelebihan dan kekurangan masing-masing Cakada termasuk potensi berpasangan dengan Cawakada siapa telah kami laporkan ke DPTW PKS Lampung sebelumnya,” ungkap Nopiyadi.

Dijelaksna, terdapat tiga kriteria yang digali dari  dari masing-masing Cakada, pertama Cakada harus mampu menjelaskan visi misi dan keseriusan mengajak PKS berkoalisi. Kedua Cakada menawarkan posisi dan dilibatkan dalam proses pemenangan Cakada baik di koalisi, penentuan calon wakil bupati dan pelibatan semua jaringan PKS Lampung Barat.

Ketiga tentu komitmen untuk menjalankan kesepakatan-kesepakatan program pro rakyat yang kami tawarkan ke Cakada,” ujarnya.

Selanjutnya, kata dia, ranah DPTW PKS Lampung salah satu atau semua Cakada akan diundang menghadap bukan ranah pihaknya. ”Kalau pak Parosil sudah diundang namun apakah Cakada lainnya akan diundang juga tentu kita tunggu saja bulan ini perkembangannya, jika hanya Parosil yang diundang sampai batas waktu yang ditentukan maka peluang mendapatkan rekomendasi dari DPP PKS sangat mungkin jatuh ke beliau,” tandasnya. *

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan