Camat Gedung Surian Pantau Kegiatan Posyandu Lansia di Pekon Puramekar

Foto Dok--

Radar Lambar -  Camat Gedung Surian, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) Tati Sulastri, S.Sos, M.M., menghadiri bahkan mengikuti senam bersama masyarakat kategori lanjut usia (Lansia) Pekon Puramekar yang dilaksanakan di GSG balai pekon setempat, Selasa (14 November 2024).

 

Kedatangan Tati dan rombongan kecamatan yang juga didampingi oleh pendamping lokal desa (PLD) serta utusan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Gedung Surian, maka meninjau pelaksanaan posyandu lansia yang menjadi agenda rutin pekon setempat dibantu oleh tenaga kesehatan.

 

Dalam sambutannya Tati mengapresiasi semangat para lansia yang intens dan rutin mengikuti posyandu. 

 

Jelaskannya tujuan Posyandu Lansia adalah upaya meningkatnya jangkauan pelayanan kesehatan lansia di masyarakat sehingga terbentuk pelayanan kesehatan yang sesuai dengan kebutuhan lansia.

 

Artinya, kata dia, dalam posyandu tersebut bukan saja upaya dalam menjaga kesehatan atau mencegah terjadinya sakit, tapi juga wadah medis yang dibantu kader untuk mendeteksi tingkat kesehatan masyarakat, sehingga jika ada yang ditemukan dalam kondisi tidak sehat dapat ditindaklanjuti melalui pengobatan oleh Puskesmas. 

 

Peratin Puramekar Anderi terima kasih atas perhatian dari pihak kecamatan maupun Puskesmas dalam memantau pelaksanaan rutinitas pekon diantaranya kegiatan posyandu lansia tersebut. 

 

Karena terbukti berkat kehadiran Camat dan rombongan menambah semangat para lansia mengikuti tahapan posyandu seperti halnya senam dan pemeriksaan kesehatan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP).

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan