Dapur Rumah Haldy Sabri dan Irish Bella Bikin Heboh, Warganet Heran dengan Penampilannya

Rabu 08 Jan 2025 - 15:57 WIB
Reporter : Adi Pabara
Editor : Nopriadi

Radarlambar.bacakoran.co - Haldy Sabri, pengusaha sukses yang dikenal dengan julukan Raja Minyak setelah menikahi Irish Bella pada Oktober 2024, baru-baru ini menjadi sorotan publik. Meski terkenal kaya raya, penampakan dapur rumah Haldy dan Irish justru memicu komentar dari warganet.

Dalam sebuah video yang beredar di TikTok, terlihat Haldy sedang memasak untuk sang istri, Irish Bella. Video tersebut menunjukkan Haldy sedang menyiapkan bumbu masakan dan memasaknya di atas kompor dua tungku yang terlihat biasa saja, berbeda dengan yang diperkirakan orang terkait standar dapur seorang pengusaha kaya.

Yang, ngapain? tanya orang yang diduga Irish Bella, dalam video tersebut. Masakin bini, jawab Haldy dengan santai.

Namun, alih-alih memuji perhatian Haldy terhadap istrinya, warganet malah lebih fokus pada kondisi dapur mereka. Dapur tersebut dilengkapi dengan kompor tungku berwarna hitam yang biasa dijumpai di rumah tangga pada umumnya, serta cooker hood Modena dengan harga sekitar Rp1-2 juta. Rak plastik hijau untuk menyimpan peralatan masak juga menjadi sorotan.

Katanya raja minyak, kok dapurnya sama seperti punya saya? ujar salah seorang warganet. Ternyata dapur orang kaya dan orang biasa sama saja ya? cibir yang lainnya. Bahkan beberapa warganet turut menambahkan bahwa orang kaya biasanya memiliki dua dapur, dapur kotor dan dapur bersih.

Penampakan dapur tersebut langsung menimbulkan berbagai reaksi dari netizen, yang merasa bahwa standar dapur Haldy tak mencerminkan status sosialnya yang kaya raya.(*)

Kategori :