PESISIR TENGAH – Memasuki libur natal dan tahun baru (nataru), sejumlah objek wisata di Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) kini mulai dikunjungi oleh para tamu wisatawan terutama wisatawan yang berasal dari luar daerah. Salah satunya di objek wisata pantai Labuhan Jukung Kecamatan Pesisir Tengah, maupun sejumlah objek wisata lainnya.
Kabid Usaha Jasa Pariwisata, Meiwantoro, S.E., mendampingi Kepala Dinas Pariwisata setempat, I Nyoman Setiawan, S.E, M.M., mengatakan bahwa, untuk libur nataru saat ini memang sudah ada beberapa wisatawan yang berkunjung ke sejumlah objek wisata di Kabupaten Pesbar. Meski jumlahnya belum tergolong banyak, namun mudah-mudahan hingga tahun baru nanti bisa terus meningkat.
“Saat ini sudah ada beberapa objek wisata di Kabupaten Pesbar yang mulai dikunjungi para wisatawan, salah satunya di pantai Labuhan Jukung ini, dan juga disejumlah objek wisata lainnya,” katanya.
Karena itu, kata dia, mudah-mudahan hingga libur tahun baru nanti jumlah pengunjungnya bisa terus ramai dan meningkat. Karena memang momen tahun baru tersebut sangat dinantikan oleh masyarakat. Bahkan, saat perayaan malam tahun baru disejumlah objek wisata yang ada di Kabupaten Pesbar ini kerap menjadi daerah tujuan utama masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun.
“Selain malam pergantian tahun, juga biasanya hingga awal tahun baru nanti yang memang masih memasuki hari libur itu disejumlah objek wisata di Pesbar ini dipadati pengunjung,” jelasnya.
Masih kata dia, dengan ramainya pengunjung yang datang di Kabupaten Pesbar ini mudah-mudahan kedepan bisa terus meningkatkan perekonomian masyarakat, dan juga mendongkrak para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam memajukan hasil produksinya. Baik UMKM yang menjual hasil produk kerajinan, maupun makanan dan juga lainnya. Sehingga, selain potensi wisata yang maju, juga dapat mendorong para pelaku UMKM bisa lebih berkembang dengan banyaknya kunjungan wisatawan yang datang ke Pesbar ini.
“Untuk itu, diharapkan bisa dimanfaat maksimal oleh para pelaku UMKM dengan adanya momen seperti perayaan tahun baru terutama di sejumlah objek wisata di Kabupaten Pesbar,” pungkasnya.(yayan/*)