Siswa SMAN 1 Waytenong Raih Medali Emas Nasional

Senin 14 Apr 2025 - 21:36 WIB
Reporter : Rinto Arius
Editor : Nopriadi

WAYENONG – SMAN 1 Waytenong, Kabupaten Lampung Barat (Lambar)  kembali membuktikan eksistensinya sebagai salah satu sekolah favorit dan unggulan wilayah itu.

Sekolah yang telah lama dikenal sebagai pusat pendidikan berkualitas ini kembali mengukir prestasi membanggakan melalui torehan emas dari salah satu siswanya di ajang tingkat nasional.

Melalui salah satu siswanya, Lutfi Alfarizi, yang mampu mengharumkan nama sekolah dan daerah setelah berhasil meraih medali emas dalam lomba pembuatan video motivasi generasi muda berprestasi tingkat nasional Tahun Pelajaran 2025. 

Kompetisi ini diikuti oleh pelajar dari seluruh Indonesia dan menjadi ajang yang mendorong kreativitas serta semangat juang para generasi muda untuk terus berkarya dan memberi dampak positif bagi lingkungannya.

Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan, Sofyan Hadi, S.HI., yang mewakili Kepala Sekolah Supandi, S.Pd., M.M., menyampaikan rasa bangganya atas prestasi yang diraih Lutfi. 

Menurutnya, pencapaian ini bukan hanya membanggakan bagi Lutfi secara pribadi, tetapi juga menjadi bukti kualitas dan semangat yang terus hidup di lingkungan SMAN 1 Way Tenong.

“Lutfi telah menunjukkan bahwa dengan semangat, kerja keras, dan kepercayaan diri, siswa-siswa kita bisa bersaing dan menjadi juara di level nasional. Ini adalah bukti bahwa sekolah kita bukan hanya tempat belajar, tapi juga tempat lahirnya prestasi dan inspirasi,” ujar Sofyan.

Ia menambahkan bahwa prestasi Lutfi diharapkan menjadi sumber motivasi dan pemantik semangat bagi seluruh siswa lain agar berani mengeksplorasi bakat mereka, baik secara individu maupun dalam kelompok, baik di bidang akademik maupun non-akademik.

Tak hanya Lutfi, SMAN 1 Way Tenong juga mencatatkan prestasi lain di bidang kedisiplinan dan kepemimpinan.

Tahun ini, empat siswa sekolah tersebut berhasil lolos seleksi Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) tingkat Kabupaten Lampung Barat dan melanjutkan ke seleksi tingkat Provinsi Lampung. 

Ini menjadi bukti bahwa sekolah ini juga unggul dalam membentuk karakter siswa yang tangguh dan berjiwa patriotik.

“Empat siswa kami yang lolos seleksi Paskibraka hingga tingkat provinsi adalah kebanggaan tersendiri. Kami berharap mereka dapat terus melangkah hingga ke tingkat nasional dan menjadi inspirasi bagi teman-teman mereka,” tambah Sofyan.

Dengan berbagai pencapaian yang diraih, SMA Negeri 1 Waytenong semakin mempertegas eksistensinya sebagai lembaga pendidikan yang tidak hanya fokus pada pencapaian akademik, tetapi juga mendorong pengembangan karakter, kreativitas, dan kepemimpinan siswa.

Pihak sekolah berkomitmen untuk terus mendukung dan memfasilitasi siswa dalam meraih impian mereka. Dari ruang kelas hingga panggung nasional, SMA Negeri 1 Waytenong akan terus melahirkan generasi yang siap bersaing, berprestasi, dan membawa perubahan positif bagi bangsa. *

Kategori :