AIRHITAM - Konsisten, kompak itulah yang tergambar pada warga Pekon Sukajadi, Kecamatan Air Hitam, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) dalam menjaga Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) melalui kegiatan Ronda Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling).
Walaupun sekarang ini di Kabupaten Lambar, secara umum kondusif dari kejadian yang menggangu kamtibmas. Namun bukan berarti pekon tidak lagi menjalankan kegiatan ronda Siskamling.
Di Pekon Sukajadi kegiatan ronda tetap di giatkan di lima Pos Siskamling tersebar di pemukiman itu. Tampak pos kamling bukan saja digunakan warga menjalankan ronda sesuai jadwal piket yang telah di susun aparat pekon.
Melainkan juga dimanfaatkan menjadi wadah silaturahmi sesama warga bersama perangkat pekon sambil ngobrol tentang aktifitas.
Pj Peratin Evianto, S.E., mengatakan, konsistennya warga melakukan ronda karena disanalah lokasi berkumpul antara satu dengan lainnya bahkan kerap di selingi bermain gaple, atau panggang ubi.
"Iya mas konsistennya masyarakat pekon kami melaksanakan ronda karena di pos ronda ini juga menjadi wadah berkumpul antara satu dengan yang lainnya sehingga dengan penerapan ini justru warga sudah terbiasa," katanya.
Jadi kata Evianto kerap kali masyarakat yang berkumpul di pos ronda bukan hanya yang mendapatkan jadwal untuk tiket melainkan justru dan membuat suasana menjadi seru bahkan menjadi tujuan khususnya kaum laki-laki berkumpul.
Karena itu pihaknya menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Pekon Sukajadi yang kompak dalam menjaga Kamtibmas pemukiman yang lokasinya masuk dari jalan poros Kecamatan Air Hitam tersebut.
"Melalui ronda ini kita berharap kamtibmas di Pekon Sukajadi tetap kondusif dan masyarakat dapat melaksanakan aktifitas secara aman dan nyaman, tanpa adanya gangguan apalagi sampai merugikan," tandasnya. *