Antisipasi Tindak Kejahatan, Polisi Lakukan Penyisirandi Sejumlah Wilayah

Sebagai upaya untuk melakukan pencegahan tindak kejahatan Polsek Pesisir Selatan gelar Patroli Hunting dimalam hari.-Foto Dok---

 

PESISIR TENGAH – Polsek jajaran diwilayah hukum Polres Pesisir Barat (Pesbar), hingga kini masih terus memaksimalkan dalam upaya pencegahan terjadinya tindak kejahatan seperti pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor), serta tindak pidana lainnya yang dapat menggangu keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Kabupaten setempat.

 

Kapolres Pesbar AKBP Alsyahendra S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas, Ipda Kasiyono S.E., M.H., mengatakan, menjelang pelaksanaan tahapan Pilkada yang kini telah memasuki tahapan kampanye, situasi Kamtibmas harus tetap terjaga dengan baik. Termasuk tindakan kiriminalitas harus tetap cegah dengan maksimal.

 

“Karena itu, Polres Pesbar akan terus berupaya untuk memaksimalkan dalam pencegahan terhadap tindakan-tindakan yang dapat menganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat,” katanya, Sabtu 5 Oktober 2024.

 

Dijelaskannya, seperti yang masih gencar dilaksanakan yakni Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) oleh seluruh Polsek jajaran di Kabupaten Pesbar ini. Salah satunya pada Jumat 4 Oktober 2024 malam kemarin, jajaran Polsek Pesisir Selatan, melakukan kegiatan patroli malam dengan menyisiri sejumlah wilayah di Kecamatan Pesisir Selatan tersebut. Kegiatan patroli hunting itu salah satunya untuk menjaga situasi Kamtibmas, sekaligus memberikan imbauan kepada masyarakat.

 

“Selain sebagai upaya menjaga Kamtibmas, juga memberikan imbauan Kamtibmas kepada masyarakat. Mengingat, kehadiran Polisi ditengah masyarakat juga merupakan bukti nyata Polri untuk melayani, mengayomi, dan membantu masyarakat, “ ujarnya.

 

Masih kata dia, kegiatan patroli hunting dalam rangka KRYD yang dilakukan itu juga dalam rangka untuk mengidentifikasi potensi gangguan terutama menjelang Pilkada di wilayah Pesbar ini. Sehingga, jika terdapat potensi gangguan Kamtibmas misalnya itu bisa dideteksi dan dicegah sedini mungkin. Sehingga tidak berdampak terhadap kondusifitas wilayah. Patroli yang dilakukan Polsek jajaran tentu akan terus rutin dilaksanakan.

 

“Kita juga kembali mengingatkan masyarakat agar segera melaporkan ke pihak kepolisian jika diwilayahnya terjadi ada gangguan Kamtibmas ataup tindak kriminalitas, dan tindakan lainnya yang menimbulkan ketidakkondusifan wilayah,” pungkasnya.(yayan/*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan