Jelang Penyampaian Visi-Misi, Parosil Mabsus: Kami Mengalir Saja

-Foto Dok---

BALIKBUKIT - Menjelang momentum penyampaikan visi-misi kandidat Calon Bupati (Cabup) Lampung Barat Parosil Mabsus dan pasangannya Mad Hasnurin, yang akan digelar pada 23 Oktober dan 31 Oktober mendatang.

Calonkada tunggal di Kabupaten berjuluk Bumi Beguai Jejama Sai Betik itu menyatakan keduanya tidak memiliki persiapan khusus. “Kami mengalir saja. Artinya, kami terus turun ke lapangan, dan itulah bahan visi-misi yang akan kami sampaikan agar sesuai dengan keinginan dan harapan masyarakat,” ungkap Parosil saat di konfirmasi, Minggu 20 Oktober 2024.

Pakcik---sapaan Parosil Mabsus juga menegaskan bahwa pendekatan mereka lebih bersifat responsif terhadap aspirasi masyarakat. “Kami akan mengkolaborasikan penyampaian visi misi dengan hasil pengamatan kami di lapangan. Ini penting agar apa yang kami tawarkan benar-benar sesuai kebutuhan warga,” tambahnya.

Meski beberapa kali dikonfirmasi mengenai apa saja visi-misi yang akan diusung koalisi lampung barat hebat jilid II itu, lagi-lagi Pakcik tampak masih enggan membeberkan lebih jauh mengenai visi misi mereka secara konkret.

“Visi misi kami akan kami sampaikan di waktu yang tepat. Saat ini, fokus kami adalah mendengarkan masyarakat dan memahami apa yang mereka butuhkan,” tegasnya, menambah rasa penasaran masyarakat.

Namun, meski enggan membeberkan rincian visi misi, Pakcik berkomitmen untuk memberikan gambaran yang jelas tentang program-program yang akan diluncurkan jika terpilih.

“Sabar nanti kita sampai di penajaman visi misi yang lebih kongkrit. Semua ini adalah bagian dari komitmen kami untuk menjadikan Lampung Barat lebih baik,” tegasnya.

Dalam momen penting ini, Pakcik juga mengajak masyarakat untuk aktif terlibat. “Kami ingin mendengar masukan dari masyarakat, sehingga visi misi yang kami sampaikan dapat diterima dengan baik dan menjadi harapan bersama,” tutupnya.(edi/lusiana)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan