Jadwal Libur Semester Ganjil 2024/2025 di Berbagai Provinsi, Siswa Harap Cek!
Libur Sekolah : Anak anak Memanfatkan Libur Sekolah, Salah Satunya Berenang di Danau. - Foto Lusiana Purba--
Radarlambar.bacakoran.co - Semester 1 atau semester ganjil untuk tahun ajaran 2024/2025 akan segera berakhir pada bulan Desember 2024. Bagi para siswa, salah satu yang dinantikan adalah jadwal libur semester ini.
Jadwal libur semester ganjil bisa berbeda-beda antara satu provinsi dengan yang lainnya, karena setiap Dinas Pendidikan di masing-masing wilayah memiliki ketentuan yang berbeda. Namun, umumnya, libur semester ganjil berlangsung pada pertengahan hingga akhir Desember. Biasanya, libur ini juga bersamaan dengan libur Hari Natal dan Tahun Baru, sehingga siswa dapat memanfaatkan waktu untuk beristirahat dan berkumpul dengan keluarga.
Berikut adalah jadwal libur semester ganjil di beberapa provinsi di Indonesia berdasarkan kalender pendidikan daerah masing-masing:
1. DKI Jakarta
Libur semester ganjil mulai 21 Desember 2024 - 4 Januari 2025
Masuk sekolah semester genap 6 Januari 2025
2. Jawa Timur
Libur semester ganjil mulai 23 - 31 Desember 2024
Masuk sekolah semester genap 6 Januari 2025
3. Jawa Tengah
Libur semester ganjil mulai 23 Desember 2024 - 4 Januari 2025
Masuk sekolah semester genap 6 Januari 2025
4. Jawa Barat
Libur semester ganjil mulai 23 Desember 2024 - 4 Januari 2025