Diskes Diminta Tempatkan Bidan Desa di Margajaya

Camat Pagardewa Mat Patoni S.Sos, M.Si -Foto Dok---

Bidan desa dapat menjalankan berbagai tugas penting, seperti pemeriksaan rutin, penanganan kasus darurat, hingga memberikan edukasi kesehatan kepada masyarakat.

Selain itu, bidan desa juga dapat memaksimalkan pemanfaatan fasilitas kesehatan yang sudah ada, seperti Poskesdes dan gedung posyandu.

Dengan demikian, keberadaan infrastruktur kesehatan yang telah dibangun pemerintah tidak hanya menjadi simbol tetapi benar-benar memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Masyarakat Margajaya, terutama para ibu dan lansia, menyambut baik usulan ini. Mereka berharap agar pemerintah daerah segera merealisasikan penempatan bidan desa di pekon mereka.

”Kami sangat membutuhkan layanan kesehatan yang dekat dan memadai. Dengan adanya bidan desa, kami tidak perlu jauh-jauh ke puskesmas untuk mendapatkan pelayanan,” ujar salah satu warga.

Aspirasi masyarakat Margajaya untuk mendapatkan bidan desa menjadi harapan besar yang disampaikan Misno kepada Pemkab Lambar. Dukungan dari berbagai pihak, termasuk camat dan puskesmas, diharapkan dapat mempercepat realisasi usulan ini.

Keberadaan bidan desa di Margajaya bukan hanya menjadi jawaban atas kebutuhan kesehatan masyarakat, tetapi juga bagian dari langkah pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di tingkat pekon. (rinto/nopri)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan