Ini Pesan PM saat Lantik Ranting-Anak Ranting PDIP Waytenong

KETUA DPC PDIP Lampung Barat Parosil Mabsus melantik pengurus ranting dan anak ranting PDIP di wilayah Waytenong, kemarin. Foto Dok --

WAYTENONG - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Lampung Barat, Parosil Mabsus melantik pengurus ranting dan anak ranting  di Kecamatan Waytenong dipusatkan di Pekon Sukaraja, Kamis, 4 Januari 2024. 

Turut hadir dalam pelantikan itu Tokoh senior partai besutan Megawati Soekarno Putri yakni Anggota Komisi l DPR RI  Drs. Mukhlis Basri,  seluruh simpatisan dan para Calon Legislatif (caleg) DPRD Dapil lll , WayTenong, Sekincau dan Pagar Dewa. Serta aparat kemanan Polri-TNI, dan Panwaslu kecamatan setempat. 

Dalam sambutannya  Parosil Mabsus (PM) para pengurus partai terhimpun dari ranting san anak ranting tersebar di Kecamatan Waytenong yang membawahi delapan pekon satu kelurahan, semuanya akan bertugas yang akan menjadi ujung tombak partai. 

Terkait besarnya tanggung jawab, dirinya berharap generasi muda mampu memahami perjuangan dalam partai agar bisa bekerja maksimal demi kepentingan masyarakat, serta memenangkan Ganjar -Mahfud sebagai Presiden RI.

“Kita berkomitmen bersama membawa misi perjuangan di masyarakat dan bisa bekerja sama membesarkan partai di daerah masing - masing,” sebutnya. 

 Parosil Mabsus juga menyampaikan, kader PDIP, harus berkomitmen disiplin, loyalitas, dan ikhlas. “Mari kita bersama-sama memperjuangkan PDIP serta bersama-sama memenangkan Ganjar-Mahfud di Kabupaten Lampung Barat,” tegasnya. 

Sementara pada kesempatan itu legislator RI Mukhlis Basri dalam sambutannya berharap kepada seluruh pengurus partai untuk menjaga kekompakan dan mengawal pemilu. 

”Saya minta kepada seluruh pengurus untuk mengawal di TPS kita tidak mau di curangi jadi jangan bermain curang,” tandasnya. (rinto/haris)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan