8 Kreasi Olahan Alpukat untuk Buka Puasa yang Mudah dan Lezat
Ada banyak cara mengolah alpukat untuk dijadikan hidangan berbuka puasa yang praktis dan lezat. - Foto Freepik--
RADARLAMBAR.BACAKORAN.CO - Ada banyak cara mengolah alpukat untuk dijadikan hidangan berbuka puasa yang praktis dan lezat. Selain mudah dibuat, aneka olahan ini juga kaya akan nutrisi yang dibutuhkan tubuh setelah seharian berpuasa.
Alpukat merupakan sumber lemak sehat, serat, serta protein yang dapat membantu menjaga rasa kenyang lebih lama dan memberikan energi.
Selain itu, buah ini juga mengandung vitamin B6, vitamin C, vitamin E, serta zinc yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh agar tetap sehat selama Ramadan.
Karena teksturnya yang lembut dan rasanya yang enak, alpukat bisa diolah menjadi berbagai menu berbuka puasa yang menggugah selera.
Inspirasi Olahan Alpukat untuk Buka Puasa
Berbagai jenis alpukat, seperti alpukat mentega, alpukat miki, dan alpukat alligator, dapat dengan mudah ditemukan di pasar atau supermarket.
Semua jenis ini bisa diolah menjadi hidangan berbuka yang lezat. Berikut beberapa ide kreasi alpukat untuk berbuka puasa:
1. Jus atau Smoothie Alpukat
Jus atau smoothie alpukat menjadi pilihan praktis yang cepat dibuat dan menyegarkan.
Bahan:
• 1 buah alpukat
• 1 buah pisang