Merajut Kebersamaan di Hari Kemenangan: Bupati PM Gelar Open House di Kediamannya

Merajut kebersamaan Bupati Lambar gelar Open House Idul Fitri 1446 H di kediamannya Pekon Purawiwitan Kecamatan Kebuntebu. Foto dok--

Radarlambar.nacakoran.co - Bupati Lampung Barat, Parosil Mabsus, bersama keluarga, menggelar Open House di kediamannya yang terletak di Pekon Purawiwitan, Kecamatan Kebun Tebu, pada hari pertama Idul Fitri 1446 Hijriyah, Senin (31/3/2025). Acara ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus mempererat hubungan antara pemimpin dan masyarakat.

Open House yang digelar dengan penuh kehangatan ini dimanfaatkan oleh masyarakat setempat untuk menyampaikan ucapan selamat dan berbagi kebahagiaan. Bupati Parosil menyambut antusias kedatangan warga yang datang dari berbagai penjuru, dengan semangat membangun kebersamaan yang lebih erat di Hari Raya Idul Fitri.

Dalam sambutannya, Parosil Mabsus mengungkapkan bahwa Open House ini merupakan bagian dari upaya mempererat ukhuwah islamiyah dan menjaga kedekatan dengan masyarakat. "Lebaran adalah momen istimewa untuk bersilaturahmi dan memperkuat rasa persaudaraan," ujarnya.

Lebih lanjut, Parosil menegaskan bahwa Idul Fitri bukan hanya sekadar perayaan, melainkan juga kesempatan untuk merajut kembali kebersamaan. "Dengan bertemu dan berbagi kebahagiaan, kita semakin memperkuat fondasi persatuan dalam membangun Lampung Barat yang lebih baik," tambahnya.

Bupati Parosil juga berharap agar Hari Raya Idul Fitri menjadi momentum refleksi dan motivasi bagi seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Lampung Barat. "Setelah menjalani ibadah puasa, semangat untuk melayani masyarakat harus semakin meningkat," tutupnya.

Dengan semangat kebersamaan ini, Bupati Parosil berharap Lampung Barat terus maju, damai, dan lebih baik ke depannya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan