Solidaritas Ditengah Musibah, Penjual Air Keliling Bantu Petugas Padamkan Kebakaran Rumah di Gunung Sugih

BERJIBAKU PADAMKAN API: Lima unit mobil penjual air keliling membantu upaya pemadaman api dalam peristiwa kebakaran rumah di Pekon Gunung Sugih, Kecamatan Balikbukit. Foto Edi Prasetya--

Radarlambar.bacakoran.co – Di tengah upaya pemadaman kebakaran rumah milik Azwawi di Pekon Gunung Sugih, Kecamatan Balikbukit, peran para penjual air keliling patut mendapat apresiasi. 

Mereka secara sukarela turut membantu menyuplai air ke tangki mobil pemadam kebakaran yang berjuang menjinakkan kobaran api.

Salah satu penjual air keliling, Sony, mengatakan bahwa dirinya bersama beberapa rekannya langsung turun tangan ketika melihat kondisi air di tangki damkar mulai menipis. Menurutnya, ini bentuk kepedulian terhadap sesama di tengah musibah yang bisa menimpa siapa saja.

“Kami mendapat kabar ada kebakaran, kemudian saya langsung menghubungi rekan-rekan pedagang air lain untuk membantu mensuplay air dari mobil kami ke tangki damkar. Kami ikhlas, ini bentuk solidaritas,” ungkap Sony.

Aksi spontan itu menjadi tambahan kekuatan dalam proses pemadaman, terlebih karena lokasi rumah cukup padat dan api cepat membesar. Para penjual air yang biasa mencari nafkah berkeliling kampung itu seketika beralih peran, menjadi salah satu bagian yang diandalkan dalam upaya pemadaman api.

Apresiasi juga patut diberikan kepada petugas pemadam kebakaran yang tetap sigap di lokasi. Mereka mengerahkan tiga unit armada pemadam, dua dari UPT Balikbukit dan satu dari pos Kenali, sejak pukul 11.30 WIB saat api mulai terlihat membakar lantai dua rumah berbahan kayu.

Kasat Pol PP dan Damkar Lampung Barat, Haiza Rinsa, saat dikonfirmasi di lokasi kejadian, membenarkan peristiwa tersebut dan mengatakan bahwa timnya terus berupaya melakukan pemadaman.

"Sudah kami terjunkan tiga unit mobil damkar ke lokasi. Proses pemadaman masih terus berlangsung," ujarnya singkat.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan korban jiwa dalam insiden tersebut, dan penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwenang. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan