Vanenburg Pantau Robin Kelder, Bek Belanda Keturunan Indonesia

Vanenburg Pantau Robin Kelder, Bek Belanda Keturunan Indonesia--

RADARLAMBARBACAKORAN.CO – Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Gerald Vanenburg, melakukan kunjungan mengejutkan ke markas latihan FC Groningen, Belanda. Dalam agenda tersebut, ia bertemu langsung dengan pemain muda keturunan Indonesia, Robin Kelder.

Vanenburg tidak datang sendirian. Ia ditemani Frank van Kempen yang saat ini menangani Timnas U-20 Indonesia. Kehadiran keduanya di Groningen dikaitkan dengan pemantauan pemain berdarah Indonesia untuk memperkuat skuad Garuda Muda.

Robin Kelder sendiri diketahui memiliki garis keturunan Indonesia dari neneknya yang lahir di Jakarta. Pemain berusia 20 tahun ini merupakan kapten FC Groningen U-21 sekaligus anggota tim utama musim 2025/2026, meski belum mencatat debut resmi.

Dengan tinggi 183 cm dan fleksibilitas bermain sebagai bek tengah maupun gelandang bertahan, Kelder dipandang berpotensi memperkokoh lini belakang Timnas U-23. Dugaan semakin kuat bahwa ia sedang dipertimbangkan untuk masuk daftar naturalisasi pemain.

 

Meski belum ada pernyataan resmi, momen ini menimbulkan spekulasi besar jelang SEA Games 2025 di Thailand, di mana Indonesia akan menurunkan skuad terbaiknya. Publik sepak bola Tanah Air menanti apakah Robin Kelder benar-benar akan mengenakan seragam Merah Putih.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan