Hingga September, Ribuan Wisman Sambangi Pesbar

-----

PESISIR TENGAH – Dinas Pariwisata (Dispar), Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) mencatat jumlah kunjungan wisatawan mancanegara kabupaten setempat tahun 2023 terdapat 21.537 orang, jumlah itu berdasarkan data hingga akhir September.

Kadispar Pesbar, I Nyoman Setiawan, S.E., mengatakan berdasarkan data yang dihimpun, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara yang datang ke Pesbar mencapai ribuan orang. Mayoritas para Wisman itu berkunjung untuk berlibur dan bermain selancar.

“ Kunjungan Wisman ke Kabupaten Pesbar untuk berlibur dan tentunya bermain selancar, karena pada rentang bulan April hingga September ombak di sejumlah destinasi wisata yang ada di kabupaten ini,” kata dia.

Dijelaskannya, Wisman yang berkunjung ke Kabupaten Pesbar tinggal dan menetap di sejumlah penginapan yang ada di Kecamatan Pesisir Selatan, Pesisir Tengah, Krui Selatan dan Pesisir Utara.

“ Wisatawan mancanegara yang datang ke Pesbar merupakan Wisman yang memang sudah sering berkunjung, jadi mereka sudah ada tempat tersendiri untuk menginap selama berada di krui, tapi ada juga yang memang baru pertama kali datang,” jelasnya.

Ditambahkannya, jumlahn kunjungan Wisman tahun itu menunjukkan kembali ramainya Wisman yang datang ke Pesbar, setelah ada pandemi Covid-19 dan membatasi kunjungan wisatawan yang berdampak pada menurunnya Wisman yang datang ke Pesbar.

“ Pada tahun 2018 jumlah kunjungan Wisman ke Pesbar tercatat mencapai 37.945 orang, kemudian pada tahun 2020 kunjungan wisatawan asing turun dan hanya sebanyak 228 orang dan pada tahun 2021 hanya sebanyak 74 orang,” terangnya.

Kemudian, dengan kembali digelarnya pelaksanaan WSL Krui Pro pada tahun 2022, jumlah kunjungan wisatawan asing itu mulai meningkat, dimana pada tahun 2022 yang lalu jumlah kunjungan wisatawan asing sebanyak 26.106 orang.

“ Untuk kunjungan Wisman ke Pesbar pada tahun 2023 sebanyak 21.537 orang, jumlah itu masih bersifat sementara karena belum kita update untuk bulan Oktober dan masih ada dua bulan lagi sebelum tahun 2023 berakhir," pungkasnya. (yogi/*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan