Posbindu Upaya Deteksi Dini Cegah Penyakit Tidak Menular

20042024--

SUKAU - UPT Puskesmas Sukau, Kabupaten Lampung Barat membuka pelayanan pos pembinaan terpadu (Posbindu) untuk mendeteksi dini terhadap faktor risiko Penyakit Tidak Menular (PTM) yang secara rutin dilaksanakan di setiap Pekon wilayah kerja puskesmas setempat.

Dalam pelayanan ini, Kepala Puskesmas Sukau, Metty Sylvani mengatakan pelayanan posbindu PTM merupakan kegiatan rutin dalam upaya deteksi dini faktor risiko PTM.

“Sasaran pelayanan ini ialah untuk kalangan usia 15 tahun keatas dan Alhamdulillah pelayanan hari ini disambut antusias oleh warga yang memeriksakan kondisi kesehatannya,” ujarnya.

Dijelaskannya, pelayanan ini diberikan secara gratis tanpa dipungut biaya sehingga pihaknya mengimbau masyarakat agar dapat betul-betul memanfaatkan pelayanan ini mengingat upaya deteksi dini penting untuk mengantisipasi kemungkinan seseorang memiliki faktor risiko PTM agar sejak dini dapat dilakukan pengobatan.  

“Perlu diketahui bahwa PTM merupakan penyakit yang tidak bisa ditularkan dari orang ke orang, yang perkembangannya berjalan perlahan dalam jangka waktu yang panjang (kronis),” jelasnya.

PTM, terusnya, meliputi penyakit Hipertensi, Diabetes Mellitus, Jantung Koroner, Stroke, Kanker, Penyakit Paru kronis, dan beberapa jenis PTM lainnya. 

“Diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan pelayanan ini sebaik mungkin dalam rangka menekan angka kesakitan serta upaya untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat,” pungkasnya. (edi/lusiana)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan