Pendaftar PDB di SMAN 1 Pesisir Selatan Membludak
Ilustrasi AI Generator Image PPDB----
PESISIR SELATAN – Jumlah pendaftar pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2024/2025 di SMAN 1 Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat yang dibuka sejak 19-24 Juni 2024, baik melalui jalur Afirmasi, Zonasi, Perindahan Tugas Orangtua/Wali, dan jalur Prestasi, telah melebihi kuota yang ditetapkan.
Kepala SMAN 1 Pesisir Selatan, Rodi Satria, S.Pd, M.Pd., mengatakan, sejak pembukaan pendaftaran untuk PPDB di SMAN 1 Pesisir Selatan cukup diminati oleh calon peserta didik baru yang ingin mengenyam pendidikan di sekolah tersebut. Meski peminatnya banyak, dalam pelaksanaan PPDB itu tetap menyesuaikan dengan kuota yang dibutuhkan.
“ Kuota calon peserta didik baru di tahun pelajaran 2024/2025 di SMAN 1 Pesisir Selatan ini berjumlah 288 orang calon siswa, menyesuiakan dengan kondisi ruang kelas atau rombongan belajar yang ada,” katanya.
Sementara, lanjutnya, jumlah pendaftar calon peserta didik baru di sekolah itu tercatat 309 orang pendaftar. Sehingga, telah melebihi kuota kebutuhan yang ada. Karena itu, diharapkan bagi pendaftar yang dinyatakan tidak lulus atau tidak masuk sebagai calon siswa di SMAN 1 Pesisir Selatan agar memakluminya, karena itu sesuai jumlah kuota yang ada.
“Ke-309 pendaftar itu rincian antara lain, pendaftar melalui jalur afirmasi 143 siswa, jalur zonasi 165 siswa, jalur perpindahan tugas orangtua/wali 14 siswa, dan jalur prestasi 87 siswa,” jelasnya.
Dikatakannya, dari jumlah 309 pendaftar itu akan diseleksi dan diambil sebanyak 288 pendaftar sesuai dengan kebutuhan kuota calon siswa di SMAN 1 Pesisir Selatan di tahun pelajaran 2024/2025. Sementara pengumuman pendaftar yang dinyatakan lulus akan diumumkan Sabtu 29 Juni 2024. Untuk itu pihaknya kembali mengingatkan bagi calon siswa atau pendaftar yang tidak lulus agar tidak berkecil hati. Mengingat dalam pelaksanaan PPDB itu juga tetap mengacu padaaturan yang berlaku.
“Besok (hari ini-red) pendaftar atau calon siswa yang dinyatakan lulus seleksi dan masuk di SMAN 1 Pesisir Selatan ini akan diumumkan melalui website sekolah dan di umumkan di sekolah Pesbar ini,” pungkasnya. *