Rusak Parah, Sejumlah Ruas Jalan di BNS-Suoh Ditangani Tahun Ini
RUSAK PARAH: Sejumlah ruas jalan di Kecamatan Suoh dan Bandar Negeri Suoh Lampung Barat mengalami kerusakan dan akan ditangani tahun ini. Foto Dok --
BALIKBUKIT - Sejumlah ruas jalan di Kecamatan Bandarnegeri Suoh (BNS) dan Kecamatan Suoh Kabupaten Lampung Barat akan ditangani oleh Pemkab Lampung Barat melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) tahun ini.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) Ir. Ansari mengungkapkan, sejumlah ruas jalan yang ada di dua kecamatan tersebut dilakukan rehabilitasi dan ditingkatkan.
Sejumlah ruas jalan di Kecamatan Suoh yang ditangani tahun ini yaitu peningkatan jalan Sukamarga-Kalibata Pekon Sukamarga dan rehabilitasi/pemeliharaan jalan kabupaten ruas Tugu Ratu-Sukarmaga.
Sedangkan di Kecamatan Bandar Negeri Suoh, untuk ruas jalan Sukajadi-Ringinjaya akan dilakukan peningkatan. “Sebenarnya masih banyak usulan dari masyarakat untuk peningkatan infrastruktur namun karena keterbatasan anggaran sehingga penanganannya dilaksakan secara bertahap,” ucapnya.
Ia menambahkan, dengan adanya sejumlah kegiatan fisik tersebut, pihaknya berharap akses jalan di Kecamatan Bandarnegeri Suoh dan Suoh akan lebih mudah dilalui serta bermanfaat bagi masyarakat di kecamatan setempat. “Pemerintah daerah akan menangani sejumlah ruas jalan yang rusak secara bertahap. Kita targetkan penanganan sejumlah ruas jalan di dua kecamatan tersebut akan rampung sebelum akhir tahun mendatang,” tutupnya. *