PAM RAWAN, Satlantas Beri Pengamanan Penyeberangan Anak Sekolah
Ilustrasi Pengamanan Penyeberangan Anak Sekolah--
BALIKBUKIT - Pengamanan (pam) titik rawan lalu lintas dan sekolah menjadi salah satu program rutin yang dilaksanakan oleh personel Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Lampung Barat untuk mewujudkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalulintas (Kamseltibcarlantas).
Salah satu sasaran kegiatan ialah membantu anak-anak sekolah menyeberang jalan pada jam sibuk pagi. Demikian dilakukan oleh petugas Sat Lantas, Aipda Bambang Kurniawan yang turun ke lapangan membantu mengatur arus kendaraan dan memastikan keselamatan anak-anak yang hendak menyeberang jalan.
“Pengamanan berfokus pada keselamatan anak-anak saat mereka pergi ke sekolah. Jam sibuk pagi bisa menjadi sangat berbahaya, dan kehadiran kami di lapangan adalah untuk memberikan rasa aman bagi mereka,” kata Aipda Bambang.
Kegiatan ini juga melibatkan sosialisasi kepada pelajar dan pengendara tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas, seperti penggunaan helm dan peraturan lalu lintas lainnya. Inisiatif ini mendapat apresiasi dari orang tua murid dan masyarakat setempat, yang merasa lebih tenang dengan adanya pengawasan ekstra di area sekitar sekolah.
“Sesuai tupoksi kami tentunya terus berkomitmen melakukan kegiatan tersebut dalam rangka meningkatkan keselamatan lalu lintas dan mendukung komunitas lokal. Kegiatan ini adalah bagian dari upaya berkelanjutan untuk mengurangi risiko kecelakaan dan memastikan keselamatan semua pengguna jalan,” pungkas dia
Sementara salah satu orang tua murid, Ratna menyampaikan terima kasih atas bantuan dari Sat Lantas. Karena keberadaan petugas membuat lega karena anak-anak akan merasa lebih aman saat melakukan penyebrangan. *