‘Pantai Asmara’ Wisata Tepi Danau Dibawah Gunung Seminung

PANTAI ASMARA: Pantai asmara dapat menjadi salah satu pilihan wisatawan untuk mengisi waktu libur diakhir pekan. Foto Dok --

Radar Lambar - Pantai Asmara sendiri merupakan destinasi wisata baru yang diresmikan pada tahun 2022 lalu, bersamaan dengan pembangunan ruas jalan Sukabanjar -Tawan pada Januari 2024, yang kala itu masih dijabat oleh Bupati Lambar periode 2017-2022, Parosil Mabsus. 

PANTAI asmara dapat menjadi salah satu pilihan wisatawan untuk mengisi waktu libur diakhir pekan. Dengan menawarkan panorama hamparan Danau Ranau yang berada dibawah kaki Gunung Seminung, Pantai Asmara yang terletak di Pekon Tawan, Kecamatan Lumbokseminung, Kabupaten Lampung Barat menjadi satu dari sekian banyak destinasi wisata yang patut dikunjungi.

Jika ingin mengunjungi Pantai Asmara, wisatawan hanya perlu menempuh perjalanan sekitar 25 Kilometer (KM) apabila berangkat dari pusat Kota Liwa, dengan waktu tempuh sekitar 45 Menit. Sebelum sampai di Pantai Asmara, wisatawan bisa lebih dulu menikmati jajakan kuliner khas Lumbokseminung yaitu ikan nila bakar dan Pepenyok yang ada di Pekon Kagungan dan Pekon Lombok Induk.  

Mengulas awal dibangunnya wisata pantai danau ranau itu, Ferdiansyah warga setempat mengaku, objek wisata baru itu muncul bersamaan dengan dibangunnya akses jalan menuju Pekon Tawan pada awal tahun 2022 lalu, namun hingga kini objek wisata itu belum banyak dikenal lantaran minimnya promosi.

 “Di wisata baru ini pengunjung bisa menikmati suasana tepian pantai danau ranau dan menjadi pilihan tepat untuk berlibur dan mengabadikan momen bersama keluarga. Bahkan kebanyakan pengunjung disni memanfaatkan wisata ini untuk bakar-bakar ikan dan makan bersama keluarga," ujarnya.

Kini, terusnya, di beberapa spot wisata telah disediakan sejumlah sarana pendukung seperti kursi dan meja, sehingga bagi masyarakat yang ingin menikmati waktu liburan akhir pekan maka Pantai Asmara menjadi salah satu pilihan yang tepat.

“Hampir setiap pekan ada pengunjung yang datang, ada yang sekadar untuk mampir dan ada yang sembari santap siang bersama keluarga, karena lokasinya sejuk dan juga cukup luas,” kata dia.

Besar harapannya pihaknya objek wisata baru tersebut dapat berkembang sehingga akan memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat terutama peluang usaha bagi para pelaku UMKM dan kuliner untu menjajakan beragam produk unggulan di wilayah tersebut.

“Sebetulnya dari sisi pengembangan masih banyak PR terutama dukungan fasilitas seperti gazebo, meja dan lainnya yang tentunya butuh support dari Pemerintah Daerah, supaya objek wisata rintisan bisa lebih maju yang nantinya bisa berkontribusi untuk kemajuan pekon,” tandasnya. (*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan