Kawanan Gajah Liar Merusak Tanaman Padi di Gunung Ratu

--

Radarlambar.bacakoran.co - Salah satu sawah warga Pekon Gunung Ratu, Kecamatan Bandar Negeri Suoh (BNS), Kabupaten Lampung Barat, baru saja merata berbuah sudah di acak-acak kawanan gajah liar.

Salah satu pemilik sawah Kartono Mengatakan sekitar ada belasan gajah liar dan kerjadian ini Senin dini hari  9 september 2024 sekitar pukul 03.00 Wib, gajah yang mengacak sawah miliknya  sudah merata berbunga padinya.

"Dengan kejadian ini sawah yang sudah di acak - acak gajah terancam gagal pananen, iya juga berharap kejadian ini hanya terjadi di sawah miliknya jangan sampai ada sawah berikutnya," singkatnya.

Kepala Resor Suoh TNBBS Sulki, S.H., saat di konfirmasi membenarkan bahwa kawanan gajah ini merusak tanaman padi milik warganya Pemangku dusun pedukuhan, bertepatan sekitar pukul 03.00 Wib dini hari.

Memang sebelumnya di di hari sabtu (7 September 2024) telah terjadi Intraksi negatif satwa liar gajah kelompok bunga di dusun Kalibata pekon sukamarga suoh .

Intraksi tersebut mengakibatkan rusaknya tanaman milik warga karena di makan oleh kelompok gajah liar Dampak konflik yaitu milik bapak Sarijo tanaman pinang 30 pohon.

Senin dini hari terjadi di pemangku Pedukuhan, Kejadian ini tidak jauh dari pemukiman warga yang jaraknya kurang lebih sekitar 30 meter dari kantor Polsek BNS, berarti ini sudah dekat sekali dengan pemukiman warga.

Sekitar ada 18 ekor kawanan gajah liar yang menginjak-injak tanaman padi milik kartono salah satu warga pekon gunung ratu padi yang susah merata berbunga.

"Kita berharap kepada petani yang berada di pekon gunung ratu ini khususnya untuk waspada ketika berangkat kesawah maupun ke kebun mengingat kawanan gajah ini sudah dekat dengan pemukiman warga," tandasnya.(*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan