Radarlambar.Bacakoran.co - Situs purbakala yakni Megalitik Batu Brak, yang terletak di Pekon Purawiwitan, Kecamatan Kebuntebu, Kabupaten Lampung Barat (Lambar), merupakan cagar budaya di Provinsi Lampung.
Riset menggunakan metode deskriptif Eksistensi dengan menggunakan pendekatan kualitatif, teknik pengumpulan data studi pustaka. Dengan kunjungan langsung dan observasi.
Dimana daro hasil penelitian ini menyebutkan bahwa peninggalan sejarah situs megalitik Batu Brak awalnya merupakan. sebuah daerah kawasan yang memiliki lahan kurang lebih empat hektar.
Peninggalan sejarah megalitik Batu Brak awalnya merupakan perkebunan kopi milik dari penduduk lokal, dan di situs ini terdapat batu menhir sebanyak 40 buah, batu dolmen sebanyak 38 buah, batu datar Dua buah , dan batu kelompok yang berjumlah ada beberapa buah.
Pemugaran pada situs telah dilakukan dua kali yaitu tahun 1984 dan 1989. Ragam jenis peninggalan sejarah yang terdapat situs Batu Brak tersebut antara lain batu datar, menhir, dolmen serta batu umpak. (*)
Kategori :