Radarlambar.bacakoran.co - Timnas Indonesia dalam waktu dekat akan mengikuti turnamen ASEAN Cup 2024, yang akan berlangsung pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.Timnas Indonesia akan berada di Grup B bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos. Pada laga pembuka Indonesia akan langsung bertemu dengan Myanmar pada 9 Desember.
Timnas Indonesia diperkirakan akan bermain di ASEAN Cup 2024 dengan para pemain berbeda dari Tim Senior. Tapi, jika melihat nama-nama pemain di Timnas Indonesia, ada sejumlah nama yang mungkin dipanggil membela Timnas U-22 Indonesia karena masih berada di bawah umur 22 tahun.
Mereka, seperti Hokky Caraka, Ramadhan Sananta, dan Rafael Struick, tiga pemain tersbeut merupakan striker yang produktif dalam menyumbangka gol untuk Timnas Indonesia.
Katiga nama tersebut diperkirakan miliki potensi besar untuk diturunkan ke skuad Timnas U-22 Indonesia dan membawa hasil yang positif untuk Skuad Garuda.
Meski bakal akan mengusung pemain muda, sang pelatih, Shi Tae-yong tetap optimistis Indonesia bisa mencapai target untuk tembus final di ASEAN Cup 2024.(*)