Realisasi PBB Baru 43 Persen, Bapenda Terus Upayakan Peningkatan Pembayaran

Kamis 28 Nov 2024 - 20:03 WIB
Reporter : Yogi Astrayuda

PESISIR TENGAH – Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), mencatatkan realisasi Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) untuk tahun 2024 baru mencapai 43 persen. Meski demikian, Bapenda terus mengupayakan peningkatan pembayaran guna mencapai target yang ditetapkan.

Kepala Bidang Pengembangan Potensi, Pembukuan, dan Pelaporan Pajak dan Retribusi Bapenda Pesbar Isnaeni Aditia Marvan S.H., menjelaskan bahwa progres pembayaran PBB saat ini masih jauh dari target yang diharapkan. 

”Hingga saat ini, pembayaran PBB baru mencapai sekitar 43 persen, dengan total penerimaan sebesar Rp1.664.108.334 dari target Rp3.896.452.864,” ujar Isnaeni, ditemui di kantor Bapenda, Kamis (28/11/2024).

Menurutnya, meskipun angka tersebut sudah cukup besar, pencapaian ini masih jauh dari target yang telah ditetapkan, terutama untuk sektor pajak di tingkat kecamatan. ”Kami terus bekerja keras agar pembayaran PBB bisa terealisasi maksimal. Ini masih menjadi pekerjaan rumah bagi kami,” tambahnya.

Untuk meningkatkan pembayaran PBB, Bapenda telah menurunkan tim ke lapangan. Tim ini bertugas untuk membantu pekon dan kecamatan dalam melakukan penagihan kepada wajib pajak. 

”Kami turun langsung ke seluruh kecamatan untuk memastikan setiap wajib pajak membayar tepat waktu. Kami juga membantu menyelesaikan berbagai masalah yang dihadapi oleh pekon dalam proses penagihan,” jelasnya.

Meski progres pembayaran masih belum mencapai 100 persen, Isnaeni berharap jumlah pembayaran PBB pada akhir tahun ini akan terus meningkat, meski tidak dapat dipastikan akan mencapai target penuh. 

”Kami berharap, meski tidak sepenuhnya tercapai, pembayaran PBB akan meningkat seiring dengan upaya yang kami lakukan. Dan yang tidak terbayar tahun ini tetap menjadi kewajiban pekon dan kecamatan untuk menyelesaikannya pada tahun-tahun berikutnya,” pungkasnya. (yogi/*)

Kategori :