Program MBG Tetap Berjalan Selama Ramadhan

Sabtu 01 Mar 2025 - 14:48 WIB
Reporter : Rinto Arius

Radarkambar.bacakoran.co – Pemerintah memastikan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) tetap berjalan selama bulan Ramadhan dengan beberapa penyesuaian, terutama dalam mekanisme distribusi makanan bagi siswa yang menjalankan ibadah puasa.

Dalam kebijakan baru ini, makanan yang biasanya dikonsumsi di sekolah kini dapat dibawa pulang oleh siswa yang berpuasa agar bisa disantap saat berbuka. Sementara itu, bagi siswa yang tidak berpuasa, makanan tetap dapat dinikmati di sekolah atau dibawa pulang.

Selain perubahan mekanisme distribusi, menu makanan juga disesuaikan agar lebih tahan lama. Beberapa pilihan yang disiapkan mencakup susu, telur rebus, kue kering fortifikasi, dan buah-buahan. Sesekali, menu khas Ramadhan seperti kolak atau bubur kacang hijau juga akan disediakan.

Pemerintah juga memperhatikan aspek lingkungan dengan menerapkan sistem pengemasan ramah lingkungan. Kantong makanan yang digunakan harus dikembalikan ke sekolah keesokan harinya untuk ditukar dengan yang baru. Kebijakan ini tidak hanya bertujuan mengurangi sampah, tetapi juga melatih kedisiplinan siswa.

Di daerah dengan mayoritas penduduk non-Muslim, evaluasi akan dilakukan setelah satu minggu pelaksanaan untuk menentukan apakah diperlukan penyesuaian lebih lanjut.

Di sisi lain, pemerintah meningkatkan anggaran MBG sebesar Rp100 triliun yang berasal dari realokasi dana. Langkah ini bukan merupakan pemangkasan anggaran, melainkan pengalihan dari program-program yang dianggap kurang prioritas.

Dengan tambahan anggaran tersebut, total dana MBG kini mencapai Rp171 triliun, yang diperkirakan akan memberikan dampak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.

Menurut data Bappenas, peningkatan anggaran ini diprediksi akan mendorong pertumbuhan ekonomi sebesar 1,99%, meningkat dari sebelumnya 0,83%. (*/rinto) 

Kategori :