PESISIR TENGAH - Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Pesisir Barat (Pesbar) meningkatkan patroli Blue Light guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadan 1446 Hijriah. Kegiatan ini berlangsung pada Minggu malam, 2 Januari 2025 hingga Senin dini hari, 3 Maret 2025, dengan tujuan menciptakan situasi yang kondusif, terutama pada malam hari.
Kapolres Pesbar, AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas, AKP Rudy Apriansyah Unyi, S.H., mengatakan bahwa, kegiatan yang rutin dilaksanaan ini sebagai bentuk respons terhadap potensi peningkatan aktivitas masyarakat di malam hari selama Ramadan, baik untuk ibadah maupun kegiatan lainnya. Patroli ini difokuskan pada titik-titik rawan Kamtibmas, area keramaian, serta pemukiman penduduk.
“Kegiatan ini merupakan upaya untuk mencegah dan meminimalkan tindak kejahatan jalanan, sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat yang menjalankan ibadah Ramadan,” katanya.
Sehingga, kata dia, dengan adanya patroli ini, diharapkan potensi gangguan keamanan seperti pencurian, balap liar, hingga aksi kriminalitas lainnya dapat ditekan secara signifikan. Selain patroli, petugas juga memberikan imbauan secara humanis kepada masyarakat agar mematuhi aturan berlalu lintas. Diharapkan hal ini dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan di jalan raya serta mengurangi risiko kecelakaan lalu lintas.
“Kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berkendara sangat berpengaruh terhadap keamanan bersama,” jelasnya.
Ditambahkannya, kegiatan patroli ini dilakukan dengan pendekatan persuasif, dimana petugas berinteraksi langsung dengan masyarakat untuk memberikan edukasi tentang pentingnya menjaga ketertiban dan keselamatan. Dengan cara ini, diharapkan masyarakat tidak hanya merasa aman, tetapi juga lebih sadar akan perannya dalam menciptakan lingkungan yang tertib dan kondusif.
“Polres Pesbar akan terus menggelar patroli rutin sepanjang bulan Ramadan guna memastikan keamanan dan ketertiban tetap terjaga,” ujarnya.
Ditambahkannya, dengan adanya langkah preventif ini, masyarakat diharapkan dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan nyaman, tanpa khawatir akan gangguan keamanan di jalan raya. Kehadiran petugas di lapangan juga bertujuan untuk memberikan rasa nyaman bagi warga yang beraktivitas di malam hari, termasuk mereka yang menjalankan ibadah tarawih dan sahur di luar rumah.
“Kita juga akan selalu memantau arus lalu lintas di wilayah ini. Dan kita berharap pengendara dan masyarakat tetap disiplin dalam berlalu lintas, mengingat selama Ramadan, terutama di sore hari, volume kendaraan di wilayah Pesbar mengalami peningkatan,” pungkasnya. *