Bintang kemenangan Dewa United adalah Alex Martins, yang mencetak empat gol dalam laga ini. Sementara dua gol lainnya dicetak oleh Taisei Marukawa (29’) dan gol bunuh diri Zidane Afandi (55’).
Kemenangan besar ini membuat Dewa United tetap menempel Persib di klasemen. Tim berjuluk Banten Warriors kini berada di posisi kedua dengan 49 poin dari 26 pertandingan, terpaut lima angka dari Persib di puncak.
Hasil Liga 1, Rabu, 5 Maret 2025
???? Persija vs PSIS 2-0
???? Persib vs Persik 4-1
???? Dewa United vs Semen Padang 6-0
Persaingan menuju gelar juara semakin ketat, dengan Persib masih memimpin dan Dewa United terus menempel di posisi kedua. Bagaimana hasil laga selanjutnya? Nantikan update berikutnya. (*)
Kategori :