BALIKBUKIT — Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, Polres Lampung Barat melaksanakan berbagai kegiatan sosial untuk mendukung masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.
Kegiatan pertama yang dilaksanakan adalah pemberian bantuan sosial di Pondok Pesantren Yambu’ul Quran yang terletak di Pekon Bedeng, Kecamatan Padang Cahya, Kabupaten Lampung Barat. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu para santri dan santriwati yang sedang melaksanakan kegiatan belajar di pondok pesantren. Bantuan sosial tersebut berupa sembako dan perlengkapan lainnya.
Kapolres Lampung Barat, AKBP Rinaldo Aser SH SIK MSi, melalui Wakapolres Lampung Barat, KOMPOL Gigih Andri Putranto SH, SIK, MH, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Lampung Barat untuk mendukung kegiatan keagamaan dan mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat. “Kami berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi para santri dan masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadhan,” ujar KOMPOL Gigih.
Pihak pengurus Pondok Pesantren Yambu’ul Quran menyambut baik bantuan tersebut dan mengucapkan terima kasih atas perhatian dari Polres Lampung Barat. “Bantuan ini sangat berarti bagi kami, terlebih di bulan Ramadhan. Semoga hubungan yang baik antara Polres Lampung Barat dan pondok pesantren terus terjalin,” kata salah satu pengurus pesantren.
Selain itu, kegiatan sosial lainnya yang dilaksanakan oleh Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Lampung Barat adalah pembagian takjil kepada masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di sekitar Terminal Liwa dan Pasar Liwa, Kecamatan Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat, pada sore hari menjelang berbuka puasa. Ratusan paket takjil dibagikan secara gratis kepada pengendara dan pejalan kaki yang melintas di kawasan tersebut.
Kasat Lantas Polres Lampung Barat, IPTU Deni Saputra SH MM, yang memimpin kegiatan ini menyatakan, “Pembagian takjil ini merupakan bentuk perhatian kami kepada masyarakat, terutama mereka yang sedang dalam perjalanan atau beraktivitas dan belum sempat membeli takjil. Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan keberkahan selama bulan Ramadhan.”
Warga yang menerima takjil mengungkapkan rasa terima kasih mereka. “Ini sangat membantu kami yang sedang dalam perjalanan pulang dan tidak sempat berbuka puasa di rumah. Terima kasih kepada Polres Lampung Barat,” ujar salah satu penerima takjil.
Kegiatan sosial ini diharapkan dapat mempererat kedekatan antara aparat kepolisian dan masyarakat, serta memupuk rasa kebersamaan dan kepedulian antar sesama. Polres Lampung Barat juga mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi aturan lalu lintas demi terciptanya keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan.
Dengan berbagai kegiatan sosial yang dilaksanakan ini, Polres Lampung Barat berharap dapat memberikan manfaat dan keberkahan bagi masyarakat, serta terus mempererat hubungan yang baik antara aparat kepolisian dan masyarakat, terutama menjelang Idul Fitri. (adi/nopri)