RADARLAMBAR.BACAKORAN.CO - Banyak orang masih kurang memperhatikan cara yang tepat dalam mengolah makanan beku. Padahal, penanganan yang benar sangat penting untuk mencegah pertumbuhan bakteri yang dapat menyebabkan gangguan kesehatan.
Makanan beku yang disimpan di dalam freezer perlu dicairkan terlebih dahulu sebelum dimasak. Hal ini juga berlaku untuk makanan sisa yang hendak dibekukan kembali agar tetap aman dikonsumsi dan terhindar dari kontaminasi bakteri.
Mengolah makanan beku dengan benar tidak hanya menjaga kualitas dan kesegarannya, tetapi juga mengurangi risiko keracunan makanan.
Cara Mencairkan dan Mengolah Makanan Beku dengan Aman
Berikut beberapa metode yang dapat digunakan untuk mencairkan makanan beku sebelum dimasak:
1. Merendam dalam Air Dingin
Tempatkan makanan beku dalam kantong plastik bersih dan tertutup rapat agar tidak terkontaminasi. Kemudian, rendam dalam wadah berisi air dingin hingga benar-benar mencair. Pastikan untuk mengganti air setiap 30 menit agar suhu tetap stabil. Setelah mencair, makanan harus segera diolah.
2. Menyimpan di Kulkas Seharian
Cara ini dianggap paling higienis meskipun membutuhkan waktu yang lebih lama, sekitar 24 jam atau lebih. Letakkan makanan beku di wadah tertutup dan simpan di rak bawah kulkas untuk mencegah cairan dari makanan tersebut menyebar dan mencemari bahan makanan lain.
3. Menggunakan Microwave
Jika membutuhkan cara cepat, microwave bisa menjadi solusi. Masukkan makanan beku ke dalam wadah tahan panas, lalu panaskan selama beberapa menit. Namun, metode ini bisa membuat pencairan tidak merata, terutama pada makanan yang berukuran besar. Oleh karena itu, makanan yang dicairkan dengan cara ini sebaiknya segera dimasak untuk menghindari pertumbuhan bakteri.