PESISIR SELATAN – Dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) tahun 2024. Pemerintah Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) masih menggelar berbagai rangkaian perlombaan yang dipusatkan di Kantor Camat setempat, Jumat 16 Agustus 2024.
Camat Pesisir Selatan, Mirton Setiawan, S.Pd, M.M., mengatakan, berbagai kegiatan perlombaan dalam rangka menyambut dan memeriahkan HUT Kemerdekaan RI itu hingga kini masih terus dilaksanakan. Seperti yang di gelar hari ini (kemarin-red), dengan melaksanakan kegiatan lomba pidato, lomba puisi dan pembukaan UUD 1945 tingkat SD se-Kecamatan setempat.
“Selain itu juga dilaksanakan lomba Pasukan Baris Berbaris (PBB) tingkat TP PKK Pekon, serta guru sekolah yang ada di kecamatan Pesisir Selatan ini,” katanya.
Dikatakannya, dilaksanakannya berbagai perlombaan itu diharapkan semua masyarakat dan stakeholder terkait lainnya yang ada di Kecamatan Pesisir Selatan dapat terus meningkatkan tali silahturahminya antara sesama. Selain itu juga memaknai HUT kemerdekaan RI ditahun 2024 itu sendiri. Karena dilaksanakannya berbagai perlombaan di Kecamatan ini juga sebagai upaya untuk mempererat persaudaraan.
“Kita berharap kepada masyarakat yang ada di Kecamatan Pesisir Selatan ini juga agar dapat bersama-sama menjaga kekompakan, dan juga terus mendukung semua program di Kecamatan setempat,” jelasnya.
Sementara itu, masih kata dia, pemerintah Kecamatan Pesisir Selatan juga rencananya akan melaksanakan upacara peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI yang digelar di lapangan kantor Kecamatan setempat di lapangan Pekon Biha.
Dalam upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI itu juga akan dihadiri semua pihak-pihak terkait. Baik anggota DPRD Pesbar yang memang berasal dari Kecamatan setempat, seluruh Peratin, maupun unsur pimpinan Kecamatan, Organisasi Kepemudaan, Organisasi Masyarakat, para guru dan siswa sekolah dan undangan lainnya.
“ Kita berharap dalam upacara peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI di Kecamatan Pesisir Selatan, baik penaikan maupun penurunan bendera merah putih nanti berjalan sukses dan lancar,” pungkasnya.*