Raudhah Tempat Mustajab Memanjatkan Doa di Masjid Nabawi

Selasa 27 Aug 2024 - 15:01 WIB
Reporter : Yogi Astrayuda
Editor : Edi Prasetya

Bacakoran.radarlambar.co - Salah satu tujuan utama umat muslim yang melakukan ibadah haji atau umrah setibanya di Madinah adalah berkunjung ke Raudhah. Sebuah ruangan yang disebut-sebut Nabi Muhammad SAW sebagai Taman Surga di Masjid Nabawi.

Masjid Nabawi menjadi masjid kedua yang dibangun Nabi Muhammad SAW di Madinah, Masjid Nabawi punya banyak keutamaan, yang membuat jemaah dari seluruh dunia disunahkan untuk memperbanyak sholat dan doa di masjid tersebut. 

Sesuai sabda Rasulallah Muhammad SWA : "Sholat di masjidku ini (Masjid Nabawi) lebih utama 1.000 kali dibandingkan sholat di masjid yang lainnya, kecuali di Masjidil Haram. Sholat di Masjidil Haram lebih utama 100.000 kali lipat daripada masjid lainnya," (HR. Ahmad, Ibnu Khuzaimah, dan Hakim).

Raudhah adalah sebuah ruangan di dalam Masjid Nabawi yang tempatnya berada di antara rumah Rasulullah SAW dan mimbar yang digunakan untuk berdakwah. Rumah Rasulullah SAW tersebu saat ini menjadi makam beliau, bersama dua sahabat setia yakni Abu Bakar Ashshiddiq dan Umar Bin Khattab. 

Area ini disebut juga sebagai lokasi yang mustajab untuk memanjatkan doa. Raudhah menjadi begitu spesial dan sangat diincar oleh kaum muslim dari seluruh dunia lantaran di tempat itulah Nabi Muhammad SAW menerima wahyu, memimpin sholat berjamaah, sampai melakukan ibadah. 

Kategori :