Ketua TP PPK Lambar Terima Reward Terbaik II Desa Siger
DALAM rangka memperingati Hari Ibu Ke-95 Tahun 2023, Ketua TP-PKK Lambar Zelda Naturi Nukman menerima Penghargaan Terbaik II Desa Siger (Bebas Stunting Peduli Anak Ramah Perempuan) yang diraih Pekon (Desa) Sukaraja Kecamatan Batubrak. Foto Diskominfo --
BALIKBUKIT - Dalam rangka memperingati Hari Ibu Ke-95 Tahun 2023, Ketua TP-PKK Lambar Dra. Zelda Naturi Nukman menerima Penghargaan Terbaik II Desa Siger (Bebas Stunting Peduli Anak Ramah Perempuan) yang diraih Pekon (Desa) Sukaraja Kecamatan Batubrak.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi di Balai Keratun Kantor Gubernur Provinsi Lampung, Rabu 13 Desember 2023
Dengan diraihnya penghargaan ini, Ketua TP-PKK Lampung Barat Zelda Naturi Nukman mengatakan bahwa Lampung Barat akan terus mengupayakan desa bebas stunting peduli anak ramah perempuan.
"Penghargaan ini sebagai pemacu untuk PKK baik di tingkat Kabupaten, Kecamatan dan Pekon untuk terus mendukung pencegahan stunting peduli anak serta ramah perempuan agar lebih baik lagi kedepan," ungkap Zelda.
Ia mengungkapkan bahwa menurunkan angka stunting merupakan tanggungjawab semua pihak sehingga di perlukan partisipasi aktif dari segala lini terutama PKK sebagai tombak utama kesejahteraan keluarga. "Dengan adanya partisipasi semua pihak, kita upayakan dapat memberikan pemahaman tentang konsep hidup sehat kepada masyarakat sekitar agar meningkatkan kualitas kesehatan keluarga," kata dia
Zelda mengatakan, sebagai kabupaten peduli anak dan ramah perempuan sebagai upaya mewujudkan perlindungan perempuan dan anak dari kekerasan serta diskriminasi.
"Kita semua harus menjadi perempuan berdaya, anak-anak yang terlindungi dan bersama memajukan Lampung Barat yang kita cintai," pungkas Zelda. (lusiana)