Pengumuman Hasil Akhir CPNS 2024: Diumumkan Besok, Ini Cara Cek dan Link Resmi

Peserta CPNS 2024.// Foto: Kementerian PANRB--

Radarlambar.Bacakoran.co - Hasil akhir seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) pengadaan tahun 2024 akan diumumkan mulai 5 Januari 2025 besok. Proses pengumuman ini dilakukan secara bertahap hingga 12 Januari 2025 mendatang. Hasil akhir CPNS 2024 ditentukan berdasarkan integrasi nilai tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), dengan bobot masing-masing 60% untuk SKD dan 40% untuk SKB.

Cek Pengumuman Hasil Akhir CPNS 2024 di Website Resmi

Peserta yang ingin mengetahui hasil seleksi dapat mengunjungi beberapa situs resmi yang menyediakan pengumuman tersebut. Berikut adalah beberapa link yang dapat digunakan:

    Website SSCASN: https://sscasn.bkn.go.id
    Badan Kepegawaian Negara: https://www.bkn.go.id
    Kementerian Agama: https://casn.kemenag.go.id
    Kementerian HukumHAM https://cpns.kemenkumham.go.id
    Kementerian Kesehatan: https://casn.kemkes.go.id
    Kementerian Pertanian: https://casn.pertanian.go.id
    Kementerian Keuangan: https://rekrutmen.kemenkeu.go.id
    Kementerian Sosial: https://cpns.kemensos.go.id

Selain itu peserta juga bisa melihat langsung hasil seleksi melalui situs resmi instansi terkait. Untuk mengetahui link lainnya dapat mengunjungi halaman terkait pengumuman CPNS 2024.

Cara Mengecek Hasil Akhir CPNS 2024

Kunjungi website resmi SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id.
 Anda Dapat Memasukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan password yang telah didaftarkan. Setelah berhasil login, akan muncul tampilan resume. Lalu gulir ke bawah untuk menemukan pengumuman hasil kelulusan CPNS 2024.

Tahapan Selanjutnya Usai Pengumuman Hasil Akhir CPNS 2024

Bagi peserta yang dinyatakan lolos, langkah berikutnya adalah mengisi Daftar Riwayat Hidup (DRH) sebagai salah satu syarat untuk pengangkatan CPNS menjadi PNS.

Sedangkan untuk peserta yang gagal dan merasa terdapat kesalahan dalam hasil pengumuman, mereka dapat mengajukan sanggah. Proses sanggah dimulai pada 13-15 Januari 2025.

Berikut adalah jadwal lengkap setelah pengumuman hasil akhir CPNS 2024:

    Pengumuman Hasil Akhir CPNS 2024 itu ditetapak pada tanggal 5-12 Januari 2025
    Masa Sanggah Hasil CPNS 2024 itu ditetapkan tanggal 13-15 Januari 2025
    Jawab Sanggah dijadualkan tanggal 13-19 Januari 2025
    Pengolahan dijadualkan Seleksi Hasil Sanggah tanggal 15-20 Januari 2025
    Pengumuman Hasil Seleksi Pascasanggah itu dijadualkan tanggal 16-22 Januari 2025
    Pengisian DRH dan NIP CPNS yakni tanggal 23 Januari-21 Februari 2025
    Usul Penetapan NIP CPNS ditetapkan pada tanggal 22 Februari-23 Maret 2025

Itulah informasi terkait cara dan link untuk mengecek hasil akhir seleksi CPNS 2024. Apakah Anda sudah siap memulai karir sebagai PNS?. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan