7 Manfaat Air Es untuk Kesehatan

Air es memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh membantu meredakan demam, menghidrasi tubuh setelah aktivitas berat, dan menjaga kelembapan pada kulit. Foto Freepik--

Radarlambar.bacakoran.co - Sebagian orang menghindari minum air es karena khawatir dapat menyebabkan gangguan kesehatan tertentu. Air es memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh membantu meredakan demam, menghidrasi tubuh setelah aktivitas berat, dan menjaga kelembapan pada kulit.

 Oleh sebab itu, penting untuk mencukupi kebutuhan cairan dengan minum air putih, baik dalam suhu biasa maupun dingin, guna mencegah dehidrasi.

Beragam Manfaat Air Es

Air es tidak hanya menyegarkan  juga menawarkan beberapa manfaat kesehatan bagi tubuh seperti :

1. Membantu Mengurangi Demam dan Meredakan Sakit Tenggorokan

Demam juga tubuh sedang melawan infeksi atau peradangan. Mengonsumsi air es dapat membantu menurunkan suhu tubuh, terutama bila disertai dengan penggunaan pakaian yang nyaman. Selain air es bisa  membantu mengurangi nyeri tenggorokan dan juga  menggantikan cairan tubuh yang hilang selama demam.

2. Menghidrasi Tubuh Setelah Olahraga

Olahraga menyebabkan peningkatan suhu tubuh dan keluarnya keringat berlebih. Minum air es setelah berolahraga  bisa membantu menurunkan suhu tubuh dan juga bisa mengatasi rasa lelah lebih cepat.

3. Mengurangi Nyeri Otot

Untuk nyeri otot akibat cedera seperti keseleo, air es dapat digunakan sebagai kompres untuk mengurangi pembengkakan dan rasa sakit. Anda juga bisa mencoba berendam di air dingin untuk membantu pemulihan otot.

4. Mendukung Penurunan Berat Badan

Minum air es dapat mendorong tubuh membakar lebih banyak kalori untuk menghangatkan air hingga mencapai suhu tubuh. Hal ini dapat membantu proses metabolisme. Minum segelas air sebelum makan dapat mengurangi rasa lapar dan juga membantu mengontrol porsi makan.

5. Mencegah dan Mengatasi Sembelit

Kebutuhan cairan yang tercukupi, baik dengan air dingin maupun suhu biasa, dapat membantu melancarkan pencernaan dan mencegah sembelit.

6. Membantu Mengeluarkan Batu Ginjal

Meminum cukup cairan, termasuk air dingin, mendukung fungsi ginjal untuk membuang limbah dan mencegah pembentukan batu ginjal. Menambahkan perasan lemon atau jeruk nipis pada air dingin juga dapat membantu mencegah pembentukan batu ginjal berkat kandungan asam sitratnya.

7. Menjaga Kesehatan Kulit

Kulit yang kekurangan cairan akan terlihat kering dan kehilangan elastisitas. Minum air putih sebaiknya baik di minum dalam ke adaan dingin maupun biasa dan bisa membantu menjaga kelembapan kulit. Selain itu, mandi dengan air dingin juga dapat meningkatkan sirkulasi darah, menjadikan kulit tampak lebih segar.


Mitos dan Fakta Seputar Air Es

Ada beberapa mitos terkait konsumsi air es, seperti anggapan bahwa wanita haid atau ibu menyusui tidak boleh minum air dingin. Namun, hingga saat ini, belum ada penelitian yang membuktikan kebenaran mitos tersebut.

Meskipun bermanfaat, konsumsi air es sebaiknya tetap dilakukan secara wajar agar tidak menimbulkan efek yang tidak diinginkan.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan