Menaker Buka Suara Tentang WFA Saat Lebaran, Karyawan Swasta Terlibat?

Menteri Ketenagakerjaan Yassierli. - Foto Net--

RADARLAMBAR.BACAKORAN.CO - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Yassierli memberikan tanggapannya terkait wacana penerapan kebijakan work from anywhere (WFA) saat Lebaran 2025.               

Menurutnya, kebijakan ini tidak bisa diberlakukan secara seragam untuk semua sektor industri, terutama di kalangan perusahaan swasta.

Yassierli menjelaskan bahwa tidak semua sektor dapat menerapkan WFA, khususnya bagi mereka yang bekerja di lapangan atau di pabrik. 

Hal ini terutama berlaku untuk sektor swasta yang membutuhkan kehadiran fisik karyawan di tempat kerja.

Kata dia, untuk sektor swasta yang pekerjaannya dilakukan di lapangan atau pabrik, penerapan WFA ini memerlukan kajian khusus. Tidak bisa sembarangan diterapkan pada semua sektor.

Meskipun begitu, Yassierli menyebutkan bahwa Kementerian Ketenagakerjaan telah berbicara dengan asosiasi pengusaha mengenai masalah ini. 

Asosiasi pengusaha meminta agar pemerintah mempertimbangkan dengan cermat penerapan kebijakan ini, mengingat keberagaman kebutuhan antar sektor industri. 

“Mereka [pengusaha] meminta kebijakan ini diperhatikan dan tidak diterapkan secara seragam, karena setiap sektor memiliki kondisi yang berbeda-beda,” tambahnya.

Hingga saat ini, Yassierli menegaskan bahwa belum ada keputusan final mengenai penerapan WFA bagi sektor swasta pada Lebaran tahun ini.

Sebelumnya, Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi juga menyampaikan bahwa pihaknya berencana untuk melakukan koordinasi dengan beberapa kementerian, termasuk Kementerian 

Ketenagakerjaan, mengenai penerapan WFA selama arus mudik dan balik Lebaran 2025. Dudy menjelaskan bahwa kebijakan tersebut sejalan dengan arahan dari Presiden Prabowo Subianto.

Dudy menambahkan bahwa pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Kemenpan RB untuk penerapan kebijakan ini di kalangan ASN dan BUMN, serta dengan Menaker terkait pekerja di sektor swasta.

“Untuk pekerja swasta, saya sudah berbicara dengan Menaker, dan beliau akan berbicara lebih lanjut dengan para pengusaha,” ujarnya.

Dudy berharap bahwa penerapan WFA bisa membantu mengurangi kemacetan selama arus mudik Lebaran. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan