MUI Tekankan Kemandirian dan Spiritualitas Pelajar NU

PC IPNU-IPPNU Lampung Barat menggelar istighosah dalam rangka memperingati Harlah IPNU ke-70 dan IPPNU ke-71 di Gedung PCNU Lampung Barat. Foto Dok--

BALIKBUKIT - Peringatan Harlah Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) ke-70 dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) ke-71 menjadi momentum bagi Majelis Ulama Indonesia (MUI) Lampung Barat untuk mengingatkan pentingnya penguatan spiritualitas dan kemandirian di kalangan pelajar NU.

Dalam acara istighosah yang berlangsung di Gedung PCNU Lampung Barat, Sabtu (16/3/2025), Ketua MUI Lampung Barat sekaligus Wakil Ketua 1 PCNU Lampung Barat Ustad Pairozi menegaskan, pelajar NU harus membekali diri dengan kekuatan rohani agar mampu menghadapi tantangan zaman. Menurutnya, istighosah adalah salah satu bentuk ikhtiar yang dapat memperkokoh jiwa dan keyakinan.

“Seorang Muslim, khususnya para pelajar NU, perlu membangun kekuatan lahir dan batin agar lebih dekat dengan Allah SWT. Dengan istighosah yang rutin, kita bisa memperkuat diri, menghindari pengaruh buruk, dan mendapatkan pertolongan dari Allah," kata Ustad Pairozi di hadapan ratusan kader IPNU dan IPPNU yang hadir.

Tidak hanya menyoroti aspek spiritual, Ustad Pairozi juga memberikan pesan kuat mengenai kemandirian organisasi. Ia mengingatkan bahwa sebagai kader NU, para pelajar harus mampu berpikir kreatif dan tidak hanya mengandalkan bantuan eksternal untuk menjalankan roda organisasi. “Pelajar NU harus mandiri. Jangan hanya menunggu proposal diterima, tapi ciptakan ide-ide dan langkah nyata. Mulailah belajar membangun kemandirian sejak dini agar IPNU-IPPNU tetap kokoh dan berdaya,” ujarnya.

Bagi pelajar NU yang hadir, tausiah dari KH. Pairozi menjadi bekal penting dalam menjalani peran di organisasi dan kehidupan sehari-hari. Di penghujung acara, Ustad Pairozi menegaskan kembali pentingnya keseimbangan antara urusan dunia dan akhirat.

“Kejarlah duniamu, tapi jangan lupakan akhirat. Seimbangkan keduanya agar hidup kita diridhoi Allah,” pungkasnya.

Istighosah yang dipimpin langsung oleh Ustad Pairozi ini turut dihadiri Ketua IPNU Lampung Barat Rio Febrian Saputra beserta jajaran, serta Ketua IPPNU Lampung Barat Dwi Oktaviannisa dan para pengurus. Tampak pula sejumlah tokoh NU dari Pekon Sukarame yang ikut mendukung acara tersebut. *

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan