Evandro Brandao Tinggalkan PSIS Semarang karena Gaji Tertunggak

Evandro Brandao Tinggalkan PSIS Semarang karena Gaji Tertunggak - Foto Net--

Radarlambar.bacakoran.co - Penyerang PSIS Semarang, Evandro Brandao, resmi mengumumkan kepergiannya dari klub setelah menghadapi masalah keterlambatan gaji selama empat bulan.  

 

Brandao, yang didatangkan pada awal musim Liga 1 2024/2025, telah tampil dalam delapan pertandingan dengan mencetak dua gol dan satu asis. Namun, ia kesulitan mendapatkan tempat utama di tim dan absen dalam empat laga terakhir sebelum akhirnya memutuskan untuk hengkang.  

 

Melalui unggahan di Instagram pribadinya, pemain asal Angola itu mengungkapkan kekecewaannya terhadap kondisi yang ia alami di PSIS.  

 

"Dengan berat hati, saya mengumumkan pemutusan kontrak saya dengan PSIS," tulisnya.  

 

Menurut Brandao, keterlambatan pembayaran gaji menjadi alasan utama keputusannya. Ia juga menyoroti kurangnya upaya dari manajemen PSIS dalam menyelesaikan masalah finansial yang dihadapi tim.  

 

"Tidak pernah ada upaya yang tulus dari klub untuk mencari solusi ataupun memahami kesulitan yang kami para pemain hadapi," tambahnya.  

 

Kepergian Brandao menjadi pukulan bagi PSIS yang tengah berjuang menjauh dari zona degradasi. Situasi finansial klub yang memburuk juga disebut-sebut berdampak pada pembayaran gaji pemain lainnya.  

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan