Uji Coba Persik Kediri Kandas Lawan Persiku Kudus, Ong Kim Swee Rotasi Total Skuad

Uji Coba Persik Kediri Kandas Lawan Persiku Kudus, Ong Kim Swee Rotasi Total Skuad--
Radarlambar.bacakoran.co - Persik Kediri harus menelan kekalahan tipis saat menjamu Persiku Kudus dalam laga uji coba yang digelar di Stadion Gelora Daha Jayati, Kabupaten Kediri, Sabtu (5/7/2025). Bersua klub asal Liga 2, Macan Putih takluk 0-1 dalam laga yang menjadi bagian dari persiapan mereka jelang Liga 1 2025/2026.
Sementara Persiku Kudus yang kini dinakhodai Alfiat — mantan asisten pelatih Persik sejak promosi ke Liga 1 pada 2020 — memanfaatkan laga ini sebagai ajang pemanasan menjelang kompetisi Liga 2 musim depan.
Di kubu tuan rumah, pelatih anyar Ong Kim Swee terlihat mencoba seluruh pemainnya pada pertandingan tersebut. Mantan juru taktik timnas Malaysia itu mengaku ingin memetakan kekuatan tim secara menyeluruh sebelum Liga 1 resmi bergulir Agustus nanti.
"Ini kesempatan untuk melihat kemampuan semua pemain. Kami harus benahi banyak hal agar siap tempur di kompetisi," kata Ong Kim Swee.
Dalam pertandingan ini, rekrutan anyar Persik asal Portugal, Pedro Matos, juga turun sejak menit awal. Ia mengaku masih butuh waktu untuk benar-benar nyetel dengan rekan-rekannya di Kediri.
"Pertandingan ini bagus buat saya. Saya baru datang, belum kenal baik semua teman di tim, jadi harus cepat belajar dan bangun komunikasi agar chemistry terbentuk," ujar Pedro.
Pedro menyebut, sebelum menerima pinangan Persik, ia lebih dulu menggali informasi tentang klub dan sepak bola Indonesia dari kompatriotnya, Kiko Carneiro, yang musim lalu membela Macan Putih.