Amankan Pleno PPK di Pesisir Barat, Penugasan Personil BKO Polda Lampung Diperpanjang

Jajaran Polres Pesbar hingga kini masih terus memaksimalkan pengamanan dan pengawalan terhadap pelaksanaan pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara ditingkat PPK. Foto dok --

PESISIR TENGAH – Sebanyak 206 personil Bawah Kendali Operasi (BKO) Polda Lampung yang ditugaskan untuk pengamanan Pemilu tahun 2024 di Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) diperpanjang selama tiga hari yakni sejak tanggal 16 sampai 18 Februari 2024.

Kapolres Pesbar, AKBP Alsyahendra, S.I.K, M.H., mengatakan, perpanjangan penugasan 206 personil BKO Polda Lampung dalam pengamanan Pemilu 2024 di Kabupaten Pesbar itu berdasarkan Perintah Kapolda Lampung dengan Nomor Sprin/256/II/OPS.1.1.1./2024 tanggal 16 Februari 2024 untuk back up pengamanan pleno di PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) se-Kabupoaten Pesisir Barat. 

“Personil BKO Polda Lampung untuk pengamanan TPS di Kabupaten Pesbar ini sebanyak 206 personil. Penugasannya diperpanjang selama tiga hari sampai dengan Minggu 18 Februari 2024, kemarin,” kata dia.

Menurutnya, perpanjangan tugas personil BKO Polda Lampung di Kabupaten Pesbar ini bertujuan untuk membantu Polres Pesbar dalam tahap pengamanan penghitungan surat suara atau pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara ditingkat PPK yang ada diseluruh  Kecamatan se-Kabupaten Pesbar ini. Sebanyak 206 personil BKO Polda Lampung itu di ploting untuk melakukan pengamanan penghitungan suara di 11 PPK.

“Sebanyak 106 personil dan 100 personil yang terdiri dari Dit Samapta Polda Lampung dan Brimob Polda Lampung itu semuanya di standby-kan di masing-masing Mako Polres dan Polsek jajaran yang ada di Kabupaten Pesbar ini,” jelasnya.

Masih kata Alsyahendra, semua personil yang disiagakan  itu juga bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran pada saat di laksanakan pleno di 11 PPK se-Kabupaten Pesbar ini, karena memang tahapan Pemilu saat ini masih memasuki dalam tahap pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu ditingkat PPK. Tentu sangat rentan terjadinya permasalahan, pada saat pelaksanaan pleno ditingkat Kecamatan tersebut.

“Karena itu, personil Polres Pesbar dan BKO Polda Lampung di bantu oleh personil TNI melakukan pengamanan ekstra di masing-masing PPK, salah satunya untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Tentu diharapkan selama pelaksanaan tahapan Pemilu di Pesbar ini nanti akan terus berlangsung kondusif,” pungkasnya.(*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan