Pemkab Pesisir Barat Mulai Bersiap Sambut Libur Lebaran

RAPAT : Pemkab pesbar melakukan rapat koordinasi membahas libur lebaran dan arus mudik 2024. Foto Dok --

PESISIR TENGAH – Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), Rabu 27 Maret 2024 kemarin, bertempat di ruang rapat sekda lantai tiga Gedung A Komplek Perkantoran Pemkab setempat menggelar rapat persiapan menyambut hari raya idul fitri 1445 hijriyah tahun 2024.

Hadir dalam kesempatan itu, Pj. Sekda Pesbar Drs. Jon Edwar, M. Pd., Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Audi Marpi, M.M., Kabag Ops Polres Pesbar, AKP. Abdul Rasyid., Perwakilan Kodim422/ Lampung Barat, sejumlah kepala OPD dan pihak terkait lainnya.

Dalam kesempatan itu, Jon Edwar., mengatakan menjelang lebaran tahun 204, banyak yang harus dipersiapkan oleh pemerintah Kabupaten setempat bersama Forkopimda, mulai dari ketersediaan dan harga pangan, arus lalulintas, hingga pengamanan di lokasi wisata.

“ Banyak yang harus kita persiapkan dalam menyambut lebaran ini, seperti memastikan harga pangan terjangkau dan ketersediaannya aman, arus lalulintas aman dan upaya pencegahan kecelakaan lalulintas, serta pengamanan lokasi wisatan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” kata dia.

Dijelaskannya, Kabuparten Pesbar merupakan daerah wisata, sehingga tidak menutup kemungkinan kunjungan wisata selama lebaran akan meningkat, dan kondisi itu yang harus diwaspadai dan di antisipasi.

“ Kita harus mempersiapkan segala sesuatunya, sehingga hal-hal yang tidak diinginkan selama libur lebaran tersebut tidak terjadi, salah satunya adanya kecelakaan laut yang membuat pengunjung tenggelam,” jelasnya.

Menurutnya, wisatawan yang datang ke Kabupaten Pesbar saat lebaran mendatang diperkirakan berasal dari sejumlah daerah, seperti Kabupaten Lampung Barat, Lampung Utara, Lampung Tengah bahkan dari Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan.

“ Kedatangan wisatawan ke Kabupaten Pesbar terutama yang melalui Kabupaten Pesbar akan terhambat adanya jalan longsor yang masih dalam proses pengerjaan hingga sekarang,” ujarnya.

Ditambahkannya, dalam memastikan keamanan selama libur lebaran itu, serta menyambut arus mudik, Pemkab Pesbar menyiapkan 11 posko yang tersebar disejumlah titik disepanjang Kabupaten Pesbar.

“ Akan ada 11 titik posko yang kita persiapkana, masing-masing posko akan dijaga oleh tim gabungan, karena itu kami harapkan kerjasama semua pihak bisa terjalin dengan maksimal,” pungkasnya. (*

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan