40 Calon Anggota Panwascam akan Tes Wawancara
Ilustrasi Test [email protected]
PESISIR TENGAH - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Pesisir Barat akan melaksanakan tahapan seleksi tes wawancara terhadap calon anggota Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) baru untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024, di Hotel Sartika, Pekon Seray, Kecamatan Pesisir Tengah, Sabtu 18 Mei 2024.
Ketua Bawaslu Kabupaten Pesbar, Abd.Kodrat S, S.H, M.H., mengatakan, pelaksanaan tes wawancara terhadap calon anggota Panwascam itu merupakan hasil seleksi tes tertulis yang telah dilaksanakan sebelumnya.
Sedangkan, dari hasil tes tertulis terdapat 40 peserta tersebar di 11 Kecamatan yang dinyatakan lulus. Bagi peserta yang dinyatakan lulus itu akan mengikuti tes wawancara pada Sabtu 18 Mei 2024 di Hotel Sartika, Kecamatan setempat.
“Dari 40 peserta yang akan mengikuti tes wawancara nanti antara lain dari Kecamatan Lemong masing-masing terdapat empat peserta,” katanya.
Dikatakannya, dua peserta dari Kecamatan Pulau Pisang. Lalu, dari Kecamatan Karyapenggawa, Waykrui, dan Pesisir Tengah masing-masing empat peserta. Selanjutnya, dua peserta dari Kecamatan Krui Selatan, empat peserta dari Kecamatan Pesisir Selatan.
Kemudian, enam peserta dari Kecamatan Ngambur, dua peserta dari Kecamatan Ngaras dan empat peserta dari Kecamatan Bangkunat.
”Semua peserta yang akan mengikuti tahapan seleksi tes wawancara itu diharapkan hadir tepat waktu sesuai jadwal yang telah ditetapkan,” jelasnya.
Masih kata dia, sesuai dengan jadwal untuk tahapan seleksi tes wawancara itu dibagi disetiap Kecamatan yakni peserta dari Kecamatan Way Krui, Krui Selatan, dan Pulau Pisang dijadwalkan pukul 08.00-09.30 Wib.
Kemudian peserta dari Kecamatan Pesisir Selatan dan Ngambur dijadwalkan pukul 09.30-11.00 Wib. Selanjutnya, peserta dari Kecamatan Lemong dan Pesisir Utara dijadwalkan pukul 11.00-12.30 Wib, untuk peserta dari Kecamatan Ngaras dan Bangkunat dijadwalkan pukul 13.00-14.30 Wib, dan terakhir peserta dari Kecamatan Karyapenggawa dan Pesisir Tengah dijadwalkan pukul 14.30-16.00 Wib.
“Dalam materi dalam pelaksanaan tes wawancara terhadap calon Panwascam baru untuk Pilkada 2024 itu tidak jauh berbeda dengan perekrutan sebelumnya, seperti mengenai peraturan tentang Kepemiluan, dan sebagainya,” tandasnya. *