Vaksin Rabies Gratis, DKPP Buka Pelayanan di Stan Krui Fair

ilustrasi vaksin rabies-istimewa-raselnews.com--

PESISIR TENGAH – Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP), Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), membuka pelayanan vaksinasi rabies dan konsultasi hewan kesayangan gratis, di Stan DKPP dalam pelaksanaan Krui Fair 2024.

Kabid Peternakan, Rahmat Nursan., mendampingi Kadis KPP Pesbar, Unzir, S.P., mengatakan pelayanan vaksinasi rabis dan pelayanan kesehatan hewan kesayangan itu dilaksanakan secara gratis dan terbuka untuk umum.

“ Seluruh masyarakat Pesisir Barat (Pesbar), bisa mendapatkan vaksinasi rabies atau pelayanan kesehatan hewan sesuai dengan kebutuhan dengan datang langung ke stan,” kata dia.

Dijelaskannya, untuk mendapatkan pelayanan itu, masyarakat cukup datang langsung ke stan DKPP, dengan memenuhi sejumlah persyaratan yang dibutuhkan dalam memberikan pelayanan kesehatan hewan itu.

“ Sejumlah syarat yang harus di penuhi seperti KTP-el Pesbar, hewan dalam kondisi sehat, hewan tidak sedang hamil, umur minimal empat bulan dan jika ada membawa buku vaksin sebelumnya,” jelasnya.

Menurutnya, pelaksanaan vaksinasi rabies gratis itu dilaksanakan dalam rangka mencegah penularan kasus rabies yang bisa ditularkan oleh sejumlah hewan penular rabies, seperti anjing, kucing kera, musang dan kelalawar.

“ Penularan rabies itu bisa terjadi akibat gigitan, karena itu masyarakat yang bermain dengan HPR agar berhati-hati, terutama pada hewan yang belum di vaksin rabies,” terangnya.

Selain itu, terdapat sejumlah langkah yang bisa dilakukan dalam mencegah penularan rabies, seperti memastikan HPR dalam kondisi sehat dan rutin di vaksin rabies, jika terjadi gigitan HPR cuci luka dengan sabun pada air mengalir dan melap[or ke Puskesmas terdekat.

“ Jika terjadi gigitan HPR maka pasien bisa datang langsung ke Puskesmas terdekat, disana nanti petugas kesehatan akan memberikan vaksin anti rabies ke vasien. Kami berharap masyarakat bisa peduli dengan penyakit rabies itu, sehingga tidak sampai ada penularan,” pungkasnya. *

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan